Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/09/2021, 10:03 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Tahu campur merupakan masakan khas Jawa Timur yang berbumbu petis udang hitam. Masakan ini memiliki bahan pelengkap sajian yang cukup banyak, di antaranya mi, selada, taoge, tahu, dan daging.

Kalau kamu sedang ingin membuat tahu campur di rumah. Ada tips membuat kuah tahu campur yang gurih dari Punis Tamar, pemilik Tahu Campur Obama di Sidoarjo, Jawa Timur.

Baca juga: Cara Membuat Tahu Campur Khas Jawa Timur, Kuahnya Gurih

Punis membagikan dua cara membuat kuah tahu campur yang gurih dan sedap kepada Kompas.com pada Rabu (01/09/2021), salah satunya pada pengolahan petis.

1. Penggunaan bumbu halus

Ilustrasi tahu campur lamongan. Dok. Shutterstock/ adie.foodtography Ilustrasi tahu campur lamongan.

Menurut Punis, tips membut kuah tahu campur yang enak dan gurih adalah gunakan bumbu jangkep.

Bahan untuk membuat bumbu jangkep di antaranya ada daun serai, daun jeruk, bawang putih, bawang merah, kunyit, dan kemiri.

“Kalau mau kuahnya enak bisa pakai bumbu jangkep. Bumbunya cukup diblender sampai halus. Langsung dimasukkan ke dalam kuah rebusan daging.” kata Punis.

“Jangan takut untuk menggunakan bumbu dalam jumlah banyak. Itu yang bisa bikin kuahnya enak,” tambah Punis.

Baca juga: 3 Bagian Sapi yang Cocok untuk Bahan Tahu Campur

2. Lakukan dua kali perebusan daging

ilustrasi daging yang sedang direbus. SHUTTERSTOCK/Ika Rahma H ilustrasi daging yang sedang direbus.

Daging merupakan salah satu hidangan pelengkap dalam sajian tahu campur. Di kedai tahu campur milik Punis, ia menggunakan kikil dan otot sapi sebagai pelengkapnya.

“Dagingnya tahu campur bisa pakai daging sapi. Tapi kalau kita pakainya kikil sama otot sapi biar harga per porsinya lebih murah dan terjangkau.” kata Punis.

“Kikil dan otot sapi saya rebus dari jam 8 pagi sampai tengah hari. Nanti kikil di angkat dan dimasukkan bumbu jangkep yang sudah diblender ke dalam air rebusannya. Masukkan kembali kikil dan rebus sampai jam 4 sore” jelas Punis.

Baca juga: Resep Tahu Campur Lamongan, Makanan Khas Jawa Timur

3. Petis

Ilustrasi tahu campur lamongan.DOK.SHUTTERSTOCK/ADIE.FOODTOGRAPHY Ilustrasi tahu campur lamongan.

Tips membuat kuah tahu campur yang gurih selanjutnya adalah petis.

“Yang membuat kuah tahu campur enak itu dari petis sama kuahnya. Bumbunya dibanyakin.” jelas Punis.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com