Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tips Membuat Kari Lezat dan Kental, Bekal Bikin Makan Siang

Kompas.com - 13/07/2021, 09:07 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Ada banyak jenis kari di dunia, dengan nama yang bervariasi juga. Sajiannya juga ada yang encer, kental, bahkan kering.

Isiannya juga tidak kalah bervariasi, selain itu cara menyajikan kari dari berbagai dunia juga berbeda-beda. Ada yang disajikan dengan nasi putih hangat, roti, atau kentang.

Nah, ada tips membuat kari lezat untuk kamu yang ingin mencoba memasak kari. Terutama kari dengan kuah kental.

Melansir dari buku “Masakan Kari nan Lezat” (2013) oleh Pungky S. Nimpuno terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, berikut lima tips membuat kari yang lezat untuk sajian makan siang di rumah.

Baca juga: Resep Kari Telur dan Sayuran, Olahan Telur yang Sedap

1. Gunakan bahan berkualitas

Tips membuat kari yang lezat, salah satunya adalah menggunakan bahan berkualitas. Pastikan semua bahan seperti rempah yang akan digunakan sebagia bumbu masih dalam keadaan segar.

Menggunakan rempah yang sudah kering bisa menurunkan kualitas dari kuah kari yang akan kamu masak.

Baca juga: Resep Kari Ayam Jepang yang Praktis, Pakai Bubuk Kari

2. Gunakan santan segar

Ilustrasi santan sedang dimasak. SHUTTERSTOCK/YUPA WATCHANAKIT Ilustrasi santan sedang dimasak.

Kalau kamu ingin membuat kari kambing atau ayam dengan kuah santanyang gurih, pastikan untuk menggunakan santan segar.

Namun, santan segar lebih mudah pecah jika dimasak dengan suhu panas dan tidak diaduk. Maka dari itu, aduk-aduk santan agar tidak mudah pecah.

Selain itu, kamu bisa menggunakan santan instan dalam kemasan agar memudahkanmu dalam membuat kari lezat.

Santan instan sudah melalui proses sterilisasi dan pemasakan sehingga tidak mudah pecah saat dimasak dengan panas tinggi.

Baca juga: Resep Kari Ayam Lebanon, Kreasi Kari ala Timur Tengah

3. Tumis bumbu hingga matang sempurna

Selain menggunakan bahan-bahan yang masih segar, ada cara membuat kari yang lezat. Yakni pada saat menumis bumbu pastikan bumbu matang sempurna dan berbau harum.

Pasalnya, bumbu yang ditumis dalam keadaan setengah matang bisa memengaruhi kelezatan masakan.

4. Gunakan wajan berkualitas

Ilustrasi wajan antilengket berlapis keramik marble.Shutterstock Ilustrasi wajan antilengket berlapis keramik marble.

Gunakan wajan atau panci dengan bagian dasar yang tebal. Pasalnya, jenis panci atau wajan seperti ini bisa mendistribusikan panas kompor dengan baik.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com