Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

29 Tahun Lalu, Boeing 737 USAir Jatuh Tewaskan 132 Orang, Ubah Praktik Industri Penerbangan

Kompas.com - 08/09/2023, 10:15 WIB
Diva Lufiana Putri,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

"Rumah kami bergemuruh. Itu seperti raungan yang sangat keras,” kata Mary Ann Koren, salah satu saksi mata.

Sementara itu, lantaran lokasi kecelakaan di antara pepohonan di puncak bukit, penyelamat harus memotong jalan untuk menemukan reruntuhan.

Truk pemadam kebakaran dan tim penyelamat juga dikerahkan menuju lokasi bersama buldoser.

Baca juga: Petugas Bandara Texas Tewas Tersedot Mesin Pesawat Delta Airlines

Kegagalan fungsi kemudi

Parahnya kecelakaan dan fakta bahwa jenazah tercecer menyebabkan Dewan Keselamatan Transportasi Nasional AS (NTSB) menyebutnya sebagai bencana alam.

Perekam suara kokpit (CVR) maupun perekam data penerbangan yang ditemukan juga digunakan untuk membantu menginvestigasi apa yang salah dalam Penerbangan 427.

Hasilnya, saat mendekati Pittsburgh, pesawat hampir bertabrakan dengan penerbangan milik Delta Air Lines.

Namun, FAA menetapkan bahwa pusaran dari penerbangan itu tidak cukup kuat untuk menyebabkan USAir mengubah arahnya.

Perubahan arah yang tiba-tiba sebelum pesawat terhenti dan menukik membuat penyelidik fokus pada posisi pedal kemudi.

Baca juga: Kronologi Jatuhnya Pesawat yang Diduga Bawa Bos Wagner Prigozhin, Sempat Menukik Selama 30 Detik

Setelah memeriksa CVR, perwakilan dari Boeing mengira pilot kemungkinan besar salah menginjak pedal.

Kendati demikian, USAir dan serikat pilot menyangkal, dan mengatakan bahwa hal tersebut pasti merupakan kegagalan fungsi.

Setelah penyelidikan kecelakaan yang membutuhkan waktu empat setengah tahun, NTSB menetapkan bahwa kemudi tidak berfungsi karena berputar dan macet pada posisi yang berlawanan dengan perintah pilot.

Badan tersebut kemudian merekomendasikan desain ulang kontrol kemudi dan sistem cadangan untuk mencegah kecelakaan serupa.

Selain itu, turut menyerukan untuk memperbarui semua perekam data penerbangan, serta pelatihan baru bagi pilot terkait cara menghadapi kemudi yang macet.

FAA kemudian meminta agar Boeing mendesain ulang kemudi untuk semua model 737, yang saat itu berdampak pada 3.400 pesawat di Amerika Serikat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Daftar Negara yang Memiliki Hak Veto di Dewan Keamanan PBB

Daftar Negara yang Memiliki Hak Veto di Dewan Keamanan PBB

Tren
Bisakah Peserta BPJS Kesehatan Langsung Berobat ke Rumah Sakit Tanpa Rujukan?

Bisakah Peserta BPJS Kesehatan Langsung Berobat ke Rumah Sakit Tanpa Rujukan?

Tren
Buntut Film Dokumenter “Burning Sun”, Stasiun TV Korsel KBS Ancam Tuntut BBC

Buntut Film Dokumenter “Burning Sun”, Stasiun TV Korsel KBS Ancam Tuntut BBC

Tren
8 Perawatan Gigi yang Ditanggung BPJS Kesehatan 2024, Termasuk Scaling

8 Perawatan Gigi yang Ditanggung BPJS Kesehatan 2024, Termasuk Scaling

Tren
Gagal Tes BUMN karena Tidak Memenuhi Syarat atau Terindikasi Curang, Apa Penyebabnya?

Gagal Tes BUMN karena Tidak Memenuhi Syarat atau Terindikasi Curang, Apa Penyebabnya?

Tren
Berada di Tingkat yang Sama, Apa Perbedaan Kabupaten dan Kota?

Berada di Tingkat yang Sama, Apa Perbedaan Kabupaten dan Kota?

Tren
Biaya Kuliah UGM Jalur Mandiri 2024/2025, Ada IPI atau Uang Pangkal

Biaya Kuliah UGM Jalur Mandiri 2024/2025, Ada IPI atau Uang Pangkal

Tren
Irlandia, Spanyol, dan Norwegia Akui Negara Palestina, Israel Marah dan Tarik Duta Besar

Irlandia, Spanyol, dan Norwegia Akui Negara Palestina, Israel Marah dan Tarik Duta Besar

Tren
Ramai soal Salah Paham Beli Bensin di SPBU karena Sebut Nilai Oktan, Ini Kata Pertamina

Ramai soal Salah Paham Beli Bensin di SPBU karena Sebut Nilai Oktan, Ini Kata Pertamina

Tren
Penjelasan UGM soal UKT Ujian Mandiri UGM 2024 Ada Biaya Uang Pangkal

Penjelasan UGM soal UKT Ujian Mandiri UGM 2024 Ada Biaya Uang Pangkal

Tren
Festival Lampion Waisak di Candi Borobudur Malam Ini, Pukul Berapa?

Festival Lampion Waisak di Candi Borobudur Malam Ini, Pukul Berapa?

Tren
Thrifting demi Flexing? Psikografi dan Sisi Lain Penggemar Barang Bekas

Thrifting demi Flexing? Psikografi dan Sisi Lain Penggemar Barang Bekas

Tren
3 Cara Menampilkan Tayangan YouTube dari Ponsel ke Smart TV

3 Cara Menampilkan Tayangan YouTube dari Ponsel ke Smart TV

Tren
45 Ucapan Selamat Hari Raya Waisak 2024 dalam Bahasa Inggris dan Artinya

45 Ucapan Selamat Hari Raya Waisak 2024 dalam Bahasa Inggris dan Artinya

Tren
Jarang Disadari, Ini Daftar Ikan Tinggi Natrium yang Patut Diwaspadai Penderita Hipertensi

Jarang Disadari, Ini Daftar Ikan Tinggi Natrium yang Patut Diwaspadai Penderita Hipertensi

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com