Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Festival Lampion Waisak di Candi Borobudur Malam Ini, Pukul Berapa?

Kompas.com - 23/05/2024, 09:15 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah kembali menjadi lokasi perayaan Waisak 2568 BE yang jatuh pada Kamis (23/5/2024).

Sebanyak 43 biksu yang melakukan ritual thudong dengan berjalan kaki dari Semarang juga sudah tiba di Candi Borobudur pada Senin (20/5/2024) siang.

Perayaan Waisak di Candi Borobudur tersebut mempunyai berbagai rangkaian acara, salah satunya dan yang paling banyak ditunggu masyarakat adalah festival lampion.

Lantas, pukul berapa festival lampion Waisak di Candi Borobudur digelar?

Baca juga: 35 Ucapan dan Twibbon Hari Waisak 23 Mei 2024

Jadwal festival lampion Waisak di Candi Borobudur

Dikutip dari Kompas TV, Rabu (22/5/2024), festival lampion Waisak di Candi Borobudur akan digelar mulai pukul 19.00 WIB sampai dengan 22.30 WIB.

Selain itu, juga terdapat berbagai rangkaian acara sebelum gelaran festival lampion Waisak tersebut.

Berikut rincian jadwal rangkaian acara Waisak 2024 di Candi Borobudur mulai Kamis (23/5/2024):

Kamis, 23 Mei 2024

  • Festival Bumi Mandala dan Puja Zhambala Tradisi Tantrayana di Candi Ngawen pukul 09.00-12.00 WIB
  • Mahasanghadana 90 Bhikkhu Sangha di Pondok Meditasi Bante Win, Borobudur pukul 09.00-12.00 WIB
  • Persiapan, pembacaan Paritta, Mantra, dan Sutra di Candi Mendut pukul 11.30-14.30 WIB
  • Prosesi Kirab Waisak di Candi Mendut ke Candi Borobudur pukul 14.30-16.30 WIB
  • Puja Bakti Detik-detik Waisak 23 Mei 2024 pada 20.52.42 WIB di Lapangan Kenari, Candi Borobudur
  • Festival Lampion Waisak Nasional di Marga Utama, Candi Borobudur pukul 19.00-22.30 WIB.

Jumat, 24 Mei 2024

  • Mindful Walking Meditation di Candi Borobudur pukul 07.00-09.00 WIB.

Kamis-Minggu, 23-26 Mei 2024

  • Pasar Medang di Main Gate Plaza, Candi Borobudur pukul 07.00 hingga selesai.

Baca juga: Ragam Perayaan Waisak di Berbagai Negara, Seperti Apa?

Festival Lampion Waisak 2023KOMPAS.com/ Suci Wulandari Putri Festival Lampion Waisak 2023
2.568 lampion akan diterbangkan

Dilansir dari Kompas.com, Minggu (19/5/2024), sebanyak 2.568 lampion akan diterbangkan dalam festival lampion Waisak 2024.

Koordinator Humas Waisak Nasional Walubi (Perwakilan Umat Buddha Indonesia) Candi Borobudur Eric Fernando mengatakan, jumlah tersebut disesuaikan dengan tahun Buddha pada 2024, yakni 2568 BE (Buddhist Era).

"Jumlah lampion 2.568 sesuai tahun Buddha 2024 ini. Tidak ada kuota orang, menyesuaikan lampion saja," ungkap Eric.

Nantinya satu lampion tidak dipegang oleh hanya satu orang. Melainkan satu lampion akan dipegang dan diterbangkan oleh empat hingga lima orang.

Adapun tiket untuk mengikuti festival lampion Waisak 2024 sudah habis terjual, dengan harga mulai Rp 300.000 hingga Rp 500.000.

Setelah membeli tiket secara online, wisatawan dapat menukarnya di Candi Borobudur dengan ketentuan sebagai berikut:

  • Pastikan membawa identitas asli berupa KTP atau paspor
  • Tunjukkan bukti transfer donasi tiket ke rekening Majelis Agama Buddha Mahanikaya
  • Penukaran tiket tersedia pukul 14.00-17.00 WIB
  • Tiket bisa ditukar di Main Gate Borobudur dan Lapangan Marga Utama.

Baca juga: Trisuci Waisak, 3 Peristiwa Penting dalam Sejarah Umat Buddha

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com