Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Peraih Skor UTBK Tertinggi Se-Indonesia Sebut Nilai Hanyalah Angka, Ini Kata ITS

Kompas.com - 09/08/2023, 09:00 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sosok Amadeo Yesa yang merupakan peraih skor UTBK SNBT 2023 tertinggi se-Indonesia ramai diperbicangkan warganet.

Hal itu buntut dari cuplikan video pernyataan Amadeo yang mengatakan bahwa skor UTBK hanyalah sebuah angka.

Salah satu akun yang mengunggah terkait pernyataan Amadeo tersebut adalah akun Instagram ini.

Baca juga: Ramai soal Cara Panitia UGM Bikin Formasi Mahasiswa Baru 2023, Apa Rahasianya?

Unggahan tersebut berasal dari siaran ulang pengukuhan mahasiswa baru Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya pada Senin (7/8/2023).

"Nilai UTBK hanyalah angka teman-teman. Kita di sini mau masuk melalui SNBP, SNBT, atau mandiri 'kan yang penting kita sudah masuk di ITS," ujar Amadeo.

Amadeo diketahui merupakan mahasiswa baru Teknik Informatika Departemen Teknik Informatika ITS angkatan 2023.

Ia mendapat predikat sebagai peraih skor UTBK tertinggi se-Indonesia setelah hasil tesnya mencapai 827,94.

Baca juga: Pendaftaran Seleksi Mandiri Kedokteran ITS 2023: Jadwal, Biaya, dan Syaratnya...

Lantas, apa kata ITS soal sosok Amadeo?

Baca juga: YouTuber dan Influencer Bisa Dapat Golden Tiket SNMPTN 2022 di ITS, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Tanggapan ITS

Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Adi Soeprajitno buka suara soal sosok Amadeo yang kini bergabung ke ITS tersebut.

Ia mengonfirmasi bahwa Amadeo diterima di prodi Teknik Informatika. Amadeo imbuhnya, berasal dari SMA Katolik Rajawali, Makassar, Sulawesi Selatan.

"Benar (Amadeo kuliah di ITS)," ujarnya kepada Kompas.com, Selasa (8/8/20223).

Baca juga: Biaya Kuliah Farmasi Jalur Mandiri 2023 di UGM, ITB, Undip, Unair, dan Unpad

Adi menyampaikan, sebelum Amadeo bergabung, ITS pernah menerima mahasiswa baru yang memperoleh skor UTBK tinggi. Namun, bukanlah peringkat satu.

"Ini (Amadeo) yang pertama. Yang (mahasiswa baru) sebelumnya peringkat kisaran empat dan lima," kata dia.

Saat ditanya soal apakah ITS memberikan fasilitas studi bagi Amadeo, pihaknya menegaskan bahwa ada berbagai beasiswa untuk mahasiswa yang berprestasi di kampusnya.

Ppihaknya mengaku akan melihat proses akademik Amadeo sebagai peraih skor UTBK tertinggi se-Indonesia tersebut.

Halaman:

Terkini Lainnya

Parlemen Israel Loloskan RUU yang Menyatakan UNRWA sebagai Organisasi Teroris

Parlemen Israel Loloskan RUU yang Menyatakan UNRWA sebagai Organisasi Teroris

Tren
Apakah Haji Tanpa Visa Resmi Hukumnya Sah? Simak Penjelasan PBNU

Apakah Haji Tanpa Visa Resmi Hukumnya Sah? Simak Penjelasan PBNU

Tren
Satu Orang Meninggal Dunia Usai Tersedot Turbin Pesawat di Bandara Amsterdam

Satu Orang Meninggal Dunia Usai Tersedot Turbin Pesawat di Bandara Amsterdam

Tren
Pria Jepang yang Habiskan Rp 213 Juta demi Jadi Anjing, Kini Ingin Jadi Hewan Berkaki Empat Lain

Pria Jepang yang Habiskan Rp 213 Juta demi Jadi Anjing, Kini Ingin Jadi Hewan Berkaki Empat Lain

Tren
9 Orang yang Tak Disarankan Minum Teh Bunga Telang, Siapa Saja?

9 Orang yang Tak Disarankan Minum Teh Bunga Telang, Siapa Saja?

Tren
MA Ubah Syarat Usia Calon Kepala Daerah, Diputuskan 3 Hari, Picu Spekulasi Jalan Mulus bagi Kaesang

MA Ubah Syarat Usia Calon Kepala Daerah, Diputuskan 3 Hari, Picu Spekulasi Jalan Mulus bagi Kaesang

Tren
Profil Budi Djiwandono, Keponakan Prabowo yang Disebut Bakal Maju Pilkada Jakarta 2024

Profil Budi Djiwandono, Keponakan Prabowo yang Disebut Bakal Maju Pilkada Jakarta 2024

Tren
Tapera dan Kekhawatiran Akan Korupsi Asabri-Jiwasraya Jilid 2

Tapera dan Kekhawatiran Akan Korupsi Asabri-Jiwasraya Jilid 2

Tren
Sarkofagus Ramses II Ditemukan berkat Hieroglif dengan Lambang Nama Firaun

Sarkofagus Ramses II Ditemukan berkat Hieroglif dengan Lambang Nama Firaun

Tren
Kapan Pengumuman Tes Online Tahap 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Kapan Pengumuman Tes Online Tahap 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Tren
Saat Korea Utara Terbangkan Balon Udara Berisi Sampah dan Kotoran ke Wilayah Korsel...

Saat Korea Utara Terbangkan Balon Udara Berisi Sampah dan Kotoran ke Wilayah Korsel...

Tren
China Hukum Mati Pejabat yang Terima Suap Rp 2,4 Triliun

China Hukum Mati Pejabat yang Terima Suap Rp 2,4 Triliun

Tren
Kandungan dan Kegunaan Susu Evaporasi, Kenali Pula Efek Sampingnya!

Kandungan dan Kegunaan Susu Evaporasi, Kenali Pula Efek Sampingnya!

Tren
Pekerja Tidak Bayar Iuran Tapera Terancam Sanksi, Apa Saja?

Pekerja Tidak Bayar Iuran Tapera Terancam Sanksi, Apa Saja?

Tren
Pedangdut Nayunda Minta ke Cucu SYL agar Dijadikan Tenaga Honorer Kementan, Total Gaji Rp 45 Juta

Pedangdut Nayunda Minta ke Cucu SYL agar Dijadikan Tenaga Honorer Kementan, Total Gaji Rp 45 Juta

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com