Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Tes BUMN di Bawah Nilai Standar Minimum, Apakah Masih Bisa Lolos?

Kompas.com - 14/06/2023, 13:30 WIB
Diva Lufiana Putri,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rangkaian Rekrutmen Bersama BUMN 2023 telah memasuki tes online tahap pertama.

Berlangsung mulai 12-20 Juni 2023, warganet di media sosial pun membagikan pengalaman mengikuti tes BUMN, termasuk skor atau nilai yang diperoleh.

Tak jarang, beberapa warganet mempertanyakan kemungkinan lolos ke tahap berikutnya meski mendapat nilai di bawah ambang batas.

Misalnya, warganet Twitter ini, Senin (12/6/2023), yang membagikan nilai TKD di bawah ambang batas atau skor minimal.

"Langsung ada score tes bumn nya dong, udah lah ga ada harapan tkd nya aja dibawah 58," kata pengunggah.

Pertanyaan tersebut turut memenuhi kolom komentar unggahan Instagram Forum Human Capital Indonesia, @fhci.bumn, Minggu (11/6/2023).

"Baru selesai tes, kalau ada nilai yang ga memenuhi ambang batas udah pasti ga lolos ya?" tanya akun @pa*****_indonesia.

"Kalau nilai TKD 57 Akhlak 91 otomatis gugur ga ya min? Atau masih ada pertimbangan lain kah?" komentar akun @nadiaken****.

"Tkd di bawah minimal cm beda beberapa point, yawes lah tunggu aja tgl 3 Juli, udah berusaha sekuat otak," kata akun @diiit****.

Lantas, apakah nilai tes BUMN di bawah standar masih dapat lolos ke tahap selanjutnya?

Baca juga: Kisi-kisi Tes Core Values BUMN atau AKHLAK untuk Rekrutmen Bersama BUMN 2023


Penjelasan FHCI

Saat dikonfirmasi, Direktur Eksekutif FHCI, Lieke Roosdianti menjelaskan, peserta dengan nilai di bawah ambang batas tidak lolos ke tahap berikutnya.

"Ya, yang bersangkutan tidak bisa lanjut ke tahapan selanjutnya karena nikai TKD-nya di bawah nilai kelulusan," ujar Lieke kepada Kompas.com, Rabu (14/6/2023).

Di sisi lain, bagi peserta dengan nilai di atas skor minimum, Lieke membenarkan bahwa masih tetap perlu menunggu pengumuman resmi.

Sebab, nilai di atas ambang batas tidak menjamin peserta Rekrutmen Bersama BUMN lolos ke tes online tahap kedua.

"Betul (tetap harus menunggu pengumuman)," kata dia.

Tes tahap pertama Rekrutmen Bersama BUMN sendiri meliputi Tes Kompetensi Dasar (TKD) dan tes core values BUMN atau AKHLAK untuk peserta jenjang pendidikan D3 hingga S2.

Sementara itu, khusus lulusan SMA/SMK sederajat, tes core values BUMN baru akan diujikan pada tahap kedua, yakni mulai 16-20 Juli 2023.

Dilansir dari laman rekrutmenbersama.fhcibumn.id, mekanisme penilaian tes online tahap pertama meliputi:

Jenjang D3 sampai S2

  • Nilai standar minimal: TKD minimal 58 dan AKHLAK mininaml 65.
  • Pembobotan nilai: TKD sebesar 40 persen dan AKHLAK sebesar 60 persen.
  • Peringkat sesuai kebutuhan BUMN terdaftar.

Jenjang SMA sederajat

  • Nilai standar minimal: TKD mininmal 58.
  • Peringkat sesuai kebutuhan BUMN terdaftar.

Baca juga: Tips dan Persiapan Menghadapi Tes Online Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Jadwal Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Nantinya, peserta Rekrutmen Bersama BUMN akan menerima pengumuman resmi hasil tes online tahap pertama pada Senin, 3 Juli 2023.

Kemudian, peserta yang lolos akan menjalani tes online tahap kedua berupa tes bahasa Inggris untuk jenjang D3 hingga S3, serta tes AKHLAK untuk jenjang SMA sederajat.

Berikut jadwal Rekrutmen Bersama BUMN 2023 selengkapnya:

  • Tes online tahap pertama: 12-20 Juni 2023.
  • Pengumuman tes online tahap pertama: 3 Juli 2023.
  • Tes online tahap kedua: 16-20 Juli 2023.
  • Pengumuman tes online tahap kedua: Agustus 2023.
  • Tes seleksi di BUMN (tes kompetensi bidang, user interview, social media analitic, digital mindset, dan medical check-up): 9-24 Agustus 2023
  • Pengumuman final calon pegawai BUMN: Agustus 2023.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com