Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendaftaran PPG Prajabatan 2023: Link, Jadwal, dan Syaratnya...

Kompas.com - 31/05/2023, 20:15 WIB
Diva Lufiana Putri,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pendaftaran PPG Prajabatan 2023 resmi dibuka pada hari ini, Rabu (31/5/2023) pukul 13.30 WIB.

Program Pendidikan Guru (PPG) Prajabatan adalah program pendidikan setelah sarjana atau sarjana terapan untuk mendapatkan sertifikat pendidik.

Tak hanya terbuka bagi lulusan kependidikan, program ini juga dapat diikuti oleh lulusan non-kependidikan yang ingin menjadi guru.

Dengan catatan, bidang studi yang dipilih sesuai dengan linieritas program studi saat menempuh pendidikan sarjana atau sarjana terapan.

Baca juga: PPG Prajabatan 2023 Dibuka Hari Ini, Simak Syarat, Bidang Studi, dan Cara Daftarnya

Berikut informasi link, jadwal, syarat, dan tata cara pendaftarannya:


Link daftar PPG Prajabatan 2023

Calon mahasiswa PPG Prajabatan 2023 terlebih dahulu melakukan registrasi secara online atau daring melalui tautan berikut:

PPG Prajabatan 2023 hanya membuka kuota nasional sebanyak 59.019 mahasiswa.

Nantinya, mahasiswa yang telah lulus program ini akan mendapatkan sertifikat pendidik, baik pada pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, maupun pendidikan menengah.

Selain itu, peserta juga berkesempatan memulai karier sebagai seorang guru profesional.

Baca juga: Ramai soal Banyak Pengangguran karena Kualifikasi Loker Terlalu Tinggi, Kemenaker: Ada Fenomena Mismatch

Jadwal PPG Prajabatan 2023

PPG Prajabatan 2023 akan segera dibukaPPG Kemendikbud Ristek PPG Prajabatan 2023 akan segera dibuka

Dikutip dari laman ppg.kemdikbud.go.id, pendaftaran program pendidikan guru khusus lulusan sarjana atau sarjana terapan ini dimulai pada 31 Mei 2023 hingga 25 Juni 2023.

Adapun masa perkuliahan PPG Prajabatan, akan mulai pada 18 September 2023.

Berikut rincian lini masa atau jadwal PP Prajabatan 2023:

  • Registrasi: 31 Mei-25 Juni 2023
  • Seleksi tahap 2 (data diri, esai, bidang studi, lokasi seleksi): 31 Mei-25 Juni 2023
  • Pembayaran biaya pendaftaran: 31 Mei-25 Juni 2023
  • Pengumuman hasil seleksi tahap 1: 30 Juni 2023
  • Cetak kartu peserta: 30 Juni-11 Juli 2023
  • Seleksi tahap 2 (tes substantif): 5-11 Juli 2023
  • Pengumuman hasil seleksi tahap 2: 31 Juli 2023
  • Pengumuman jadwal wawancara: 5 Agustus 2023
  • Seleksi tahap 3 (wawancara): 7 Agustus-1 September 2023
  • Pengumuman hasil seleksi tahap 3: 5 September 2023
  • Konfirmasi kesediaan mengikuti PPG Prajabatan 2023: 8-10 September 2023
  • Penetapan mahasiswa PPG Prajabatan 2023: 12 September 2023
  • Lapor diri mahasiswa PPG Prajabatan di LPTK: 13-15 September 2023
  • Orientasi mahasiswa dan awal perkuliahan: 18 September 2023.

Baca juga: 4 Fakta Oknum Guru Ngaji di Bandung yang Diduga Cabuli Belasan Muridnya

Syarat PPG Prajabatan 2023

Untuk menjadi guru profesional melalui program PPG dari Kemendikbud Ristek, calon peserta harus memenuhi syarat berupa:

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Tidak atau belum pernah terdaftar sebagai guru atau kepala sekolah pada Data Pokok Pendidik (Dapodik) dan Sistem Informasi Pendidik dan Tenaga Kependidikan (Simpatika)
  • Berusia paling tinggi 32 tahun pada 31 Desember tahun pendaftaran.
  • Memiliki ijazah dengan kualifikasi akademik Sarjana (S1) atau Diploma IV (D4) yang terdaftar pada Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PD-Dikti) atau terdata pada basis unit data unit penyetaraan ijazah luar negeri bagi lulusan perguruan tinggi di luar negeri
  • Memiliki indeks prestasi kumulatif (IPK) paling rendah 3,00.

Selain syarat tersebut, calon mahasiswa juga harus melengkapi sejumlah berkas berupa surat keterangan, termasuk:

  • Surat keterangan sehat jasmani dan rohani yang diserahkan saat lapor diri
  • Surat keterangan berkelakuan baik yang diserahkan saat lapor diri
  • Surat keterangan bebas narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya (NAPZA), diserahkan saat lapor diri
  • Pakta integritas.

Baca juga: Karut-marut Seleksi PPPK Guru 2022...

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

Ditemukan di Testis, Apa Bahaya Mikroplastik bagi Manusia?

Ditemukan di Testis, Apa Bahaya Mikroplastik bagi Manusia?

Tren
Pegi Teriak Fitnah, Ini Fakta Baru Penangkapan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Pegi Teriak Fitnah, Ini Fakta Baru Penangkapan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Tren
Ikang Fawzi Antre Layanan di Kantor BPJS Selama 6 Jam, BPJS Kesehatan: Terjadi Gangguan

Ikang Fawzi Antre Layanan di Kantor BPJS Selama 6 Jam, BPJS Kesehatan: Terjadi Gangguan

Tren
Beredar Isu Badai Matahari 2025 Hilangkan Akses Internet Berbulan-bulan, Ini Penjelasan Ahli

Beredar Isu Badai Matahari 2025 Hilangkan Akses Internet Berbulan-bulan, Ini Penjelasan Ahli

Tren
Mengenal Jampidsus, Unsur 'Pemberantas Korupsi' Kejagung yang Diduga Dikuntit Densus 88

Mengenal Jampidsus, Unsur "Pemberantas Korupsi" Kejagung yang Diduga Dikuntit Densus 88

Tren
Starlink dan Literasi Geospasial

Starlink dan Literasi Geospasial

Tren
Saat Pegi Berkali-kali Membantah Telah Bunuh Vina, Sebut Fitnah dan Rela Mati...

Saat Pegi Berkali-kali Membantah Telah Bunuh Vina, Sebut Fitnah dan Rela Mati...

Tren
5 Kasus Besar yang Tengah Ditangani Jampidsus di Tengah Dugaan Penguntitan Densus 88

5 Kasus Besar yang Tengah Ditangani Jampidsus di Tengah Dugaan Penguntitan Densus 88

Tren
Jarang Diketahui, Ini Potensi Manfaat Konsumsi Kunyit Putih Setiap Hari

Jarang Diketahui, Ini Potensi Manfaat Konsumsi Kunyit Putih Setiap Hari

Tren
Benarkah Taruna TNI Harus Tetap Pakai Seragam Saat Pergi ke Mal dan Bioskop?

Benarkah Taruna TNI Harus Tetap Pakai Seragam Saat Pergi ke Mal dan Bioskop?

Tren
Muncul Pemberitahuan 'Akun Ini Tidak Diizinkan untuk Menggunakan WhatsApp', Begini Cara Mengatasinya

Muncul Pemberitahuan "Akun Ini Tidak Diizinkan untuk Menggunakan WhatsApp", Begini Cara Mengatasinya

Tren
Orang-orang Dekat Jokowi dan Prabowo yang Berpotensi Maju Pilkada 2024, Siapa Saja Mereka?

Orang-orang Dekat Jokowi dan Prabowo yang Berpotensi Maju Pilkada 2024, Siapa Saja Mereka?

Tren
Madu atau Sirup Maple, Manakah yang Lebih Menyehatkan?

Madu atau Sirup Maple, Manakah yang Lebih Menyehatkan?

Tren
Studi Buktikan Mimpi Buruk Bisa Jadi Tanda Penyakit Kronis

Studi Buktikan Mimpi Buruk Bisa Jadi Tanda Penyakit Kronis

Tren
9 Khasiat Bunga Telang untuk Kesehatan, Apa Saja?

9 Khasiat Bunga Telang untuk Kesehatan, Apa Saja?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com