Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Video Polisi Kejar Pemotor di Tol Depok-Antasari, Ini Kronologinya

Kompas.com - 17/04/2023, 15:45 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebuah video yang memperlihatkan petugas kepolisian mengejar pengendara motor di jalan Tol Depok-Antasari, Minggu (16/4/2023) viral di media sosial. 

Peristiwa itu diketahui setelah akun TikTok ini mengunggah video berisi detik-detik pengendara motor tanpa helm melintas di tol saat malam hari.

Disebutkan bahwa pengendara motor tersebut secara tiba-tiba masuk ke tol, namun ulahnya diketahui oleh polisi dan petugas jalan tol.

Ia langsung dikejar oleh mobil polisi dan dua mobil petugas jalan tol sehingga aksi kejar-kejaran pun tak terelakkan.

"Jalan tol Depok - Antasari tiba-tiba ada pengendara motor masuk tol. Lalu di kejar pihak petugas," tulis pengunggah dalam keterangan video.

Baca juga: Rem Mobil Blong, Begini Cara Pakai Jalur Penyelamat di Jalan Tol

@infodepok Jalan tol Depok - Antasari tiba-tiba ada pengendara motor masuk tol. Lalu di kejar pihak petugas, pengendara motor tersebut bukannya berhenti malah jadi kejar-kejaran dengan petugas. #infodepok ? suara asli - Info Depok

Pengendara motor berusaha hindari kejaran polisi

Dalam video yang beredar di media sosial, terlihat pengendara motor tidak menggubris permintaan dari polisi dan petugas jalan tol agar berhenti.

Saat polisi mengejar pemotor tersebut sebenarnya sudah membentuk formasi untuk menghentikan laju pengendara motor.

Sayangnya, ia malah tancap gas sembari berusaha menghindari kejaran mobil polisi dan petugas jalan tol yang memepetnya ke sisi kiri jalan.

Lantas, bagaimana kronologi kejar-kejaran polisi dan pengendara motor di Tol Antasari?

Baca juga: Ada Video Viral Kendaraan Terkena Ranjau Paku, Polres Karawang Sisir Jalan Tol Japek

Kronologi polisi kejar pemotor di Tol Depok-Antasari

Kasatlantas Polres Depok AKBP Bonifacius Surano membenarkan bahwa polisi terlibat aksi kejar-kejaran dengan pengendara motor di Tol Depok-Antasari.

Boni menjelaskan, peristiwa itu bermula saat ada pengendara motor yang masuk ke Tol Depok-Antasari pada Minggu (16/4/2023) pukul 22.16 WIB.

Ia masuk ke tol melalui gerbang tol Cilandak Town Square, namun aksinya segera diketahui oleh petugas jalan tol.

Petugas jalan tol kemudian melaporkan kejadian tersebut ke unit Patroli Jalan Raya (PJR) dan meminta bantuan untuk pengejaran.

"Pengendara motor dengan nomor tidak diketahui dari arah kolong Antasari memasuki tol," kata Bonifacius kepada Kompas.com, Senin (17/4/2023).

"Selanjutnya polisi mendengar laporan dari pihak security tol untuk mengejar," sambungnya.

Baca juga: Sekelompok Massa Blokade Jalan Tol Jatikarya, Polisi: Perbuatan Melawan Hukum

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

6 Dokumen yang Harus Dipersiapkan untuk Mendaftar Sekolah Kedinasan, Apa Saja?

6 Dokumen yang Harus Dipersiapkan untuk Mendaftar Sekolah Kedinasan, Apa Saja?

Tren
Tips Latihan Beban untuk Pemula agar Terhindar dari Cedera

Tips Latihan Beban untuk Pemula agar Terhindar dari Cedera

Tren
6 Olahraga yang Ampuh Menurunkan Kolesterol Tinggi, Apa Saja?

6 Olahraga yang Ampuh Menurunkan Kolesterol Tinggi, Apa Saja?

Tren
PKS Disebut 'Dipaksa' Berada di Luar Pemerintahan, Ini Alasannya

PKS Disebut "Dipaksa" Berada di Luar Pemerintahan, Ini Alasannya

Tren
Ini yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Teh Hitam Selama Sebulan

Ini yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Teh Hitam Selama Sebulan

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 16-17 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 16-17 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Beda Penampilan Sandra Dewi Saat Diperiksa | Peringatan Dini Kekeringan di Jateng

[POPULER TREN] Beda Penampilan Sandra Dewi Saat Diperiksa | Peringatan Dini Kekeringan di Jateng

Tren
Viral, Video Pelajar di Yogyakarta Dikepung Usai Tertinggal Rombongan

Viral, Video Pelajar di Yogyakarta Dikepung Usai Tertinggal Rombongan

Tren
Daftar Pelayanan Rawat Inap Rumah Sakit yang Tidak Menerapkan KRIS

Daftar Pelayanan Rawat Inap Rumah Sakit yang Tidak Menerapkan KRIS

Tren
Pohon Purba Beri Bukti Musim Panas 2023 adalah yang Terpanas dalam 2.000 Tahun

Pohon Purba Beri Bukti Musim Panas 2023 adalah yang Terpanas dalam 2.000 Tahun

Tren
7 Makanan Tinggi Kalori yang Menyehatkan, Cocok untuk Menaikkan Berat Badan

7 Makanan Tinggi Kalori yang Menyehatkan, Cocok untuk Menaikkan Berat Badan

Tren
Sosok Kemal Redindo, Anak SYL yang Minta Uang ke Pejabat Kementan untuk Aksesori Mobil

Sosok Kemal Redindo, Anak SYL yang Minta Uang ke Pejabat Kementan untuk Aksesori Mobil

Tren
Sejumlah Pemerintah Daerah Larang dan Batasi 'Study Tour', Pengamat Pendidikan: Salah Sasaran

Sejumlah Pemerintah Daerah Larang dan Batasi "Study Tour", Pengamat Pendidikan: Salah Sasaran

Tren
Gerbang Dunia Bawah di Siberia Semakin Terbuka Lebar Imbas Es Mencair

Gerbang Dunia Bawah di Siberia Semakin Terbuka Lebar Imbas Es Mencair

Tren
Viral, Video Penumpang KRL Terperosok Celah Peron Stasiun Sudirman

Viral, Video Penumpang KRL Terperosok Celah Peron Stasiun Sudirman

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com