Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesona Pantai Plengkung, Tuan Rumah Kompetisi Selancar Dunia WSL Banyuwangi 2022

Kompas.com - 29/05/2022, 15:30 WIB
Taufieq Renaldi Arfiansyah,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia menjadi tuan rumah kejuaraan selancar dunia atau World Surfing League (WSL) Championship Tour (CT) G-Land Pro 2022

Kejuaraan tersebut digelar pada 28 Mei hingga 6 Juni 2022 di Pantai Plengkung (G-land), Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

Melalui event tersebut diyakini akan mengangkat citra pariwisata Indonesia di kancah internasional.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan jika nantinya jutaan pasang mata akan melihat langsung keindahan ombak dan Pantai Plengkung.

"Diperkirakan akan ada jutaan orang menonton kejuaraan ini melalui streaming dari berbagai belahan dunia," katanya dikutip dari laman Kemenparekraf, Sabtu (28/5/2022).

Sandiaga mengungkapkan jika WSL adalah salah satu liga selancar paling bergengsi di dunia dengan social engagement tertinggi ketiga untuk ajang perlombaan olahraga di dunia.

Dengan adanya event sport tourism surfing tersebut diharapkan dapat membangkitkan sektor parisiwata dan ekonomi kreatif di Indoensia.

"Ditambah quality of spending atau jumlah biaya yang dikeluarkan juga tinggi, sehingga sangat berpengaruh pada kebangkitan pariwisata,” ujarnya.

Baca juga: Mengenal Liga Selancar Dunia yang Diadakan di Pantai Plengkung Banyuwangi

Memiliki ombak terbaik kedua di dunia

Dilansir dari laman Kemenparekraf, Pantai Plengkung atau yang lebih dikenang oleh wisatawan mancanegara dengan G-land terletak di Kawasan Taman Nasional Alas Purwo, Banyuwangi.

Pantai ini menjadi destinasi favorit turis asing, karena dianggap sebagai salah satu surga tersembunyi bagi peselancar.

Keindahan alam yang kaya dengan hamparan laut biru dengan luas ombak yang memanjang, tinggi dan besar, membuat para peselancar mancanegara tertantang untuk menaklukkannya.

Panjang ombak Pantai Plengkung dapat mencapai 2 kilometer dengan ketinggian ombak hingga 8 meter.

Gelombang pasang Pantai Plengkung seringkali dapat membentuk tabung air yang hampir sempurna.

Tak heran jika ombak di Pantai Plengkung dinobatkan sebagai ombak terbaik kedua di dunia setelah Hawaii di Amerika Serikat.

Baca juga: Rio Waida, Satu-satunya Atlet Indonesia di Kompetisi Selancar Dunia WSL Banyuwangi 2022

Pantai Plengkung, Banyuwangi, Jawa Timur DOK. Shutterstock Pantai Plengkung, Banyuwangi, Jawa Timur DOK. Shutterstock

Tipe ombak Pantai Plengkung

Pantai Plengkung menyajikan berbagai pilihan tipe ombak bagi peselancar yang ingin menjajal kemampuannya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kisah Godzilla, Monyet Thailand yang Mati akibat Makan 'Junk Food'

Kisah Godzilla, Monyet Thailand yang Mati akibat Makan "Junk Food"

Tren
Link Download Logo dan Tema Hari Kebangkitan Nasional 2024

Link Download Logo dan Tema Hari Kebangkitan Nasional 2024

Tren
UPDATE Banjir Sumbar: 61 Orang Meninggal, Potensi Bencana Susulan Masih Ada

UPDATE Banjir Sumbar: 61 Orang Meninggal, Potensi Bencana Susulan Masih Ada

Tren
7 Sarapan Sehat untuk Usia 50 Tahun, Diyakini Bikin Panjang Umur

7 Sarapan Sehat untuk Usia 50 Tahun, Diyakini Bikin Panjang Umur

Tren
5 Update Kasus Pembunuhan Vina, Bareskrim Turun Tangan dan Dugaan Kejanggalan BAP

5 Update Kasus Pembunuhan Vina, Bareskrim Turun Tangan dan Dugaan Kejanggalan BAP

Tren
Pelaku Penyelundupan Orang Bermodus Iklan Lowker via TikTok Ditangkap di Surabaya, Ini Kronologinya

Pelaku Penyelundupan Orang Bermodus Iklan Lowker via TikTok Ditangkap di Surabaya, Ini Kronologinya

Tren
Apa yang Akan Terjadi Saat Berjalan Kaki 10.000 Langkah Per Hari Selama Sebulan?

Apa yang Akan Terjadi Saat Berjalan Kaki 10.000 Langkah Per Hari Selama Sebulan?

Tren
3 Manfaat Mengonsumsi Madu dan Teh Hijau, Baik bagi Penderita Diabetes

3 Manfaat Mengonsumsi Madu dan Teh Hijau, Baik bagi Penderita Diabetes

Tren
BMKG: Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir pada 18-19 Mei 2024

BMKG: Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir pada 18-19 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Wilayah Berpotensi Hujan Lebat 17-18 Mei 2024 | Ikan Tinggi Purin Pantangan Penderita Asam Urat

[POPULER TREN] Wilayah Berpotensi Hujan Lebat 17-18 Mei 2024 | Ikan Tinggi Purin Pantangan Penderita Asam Urat

Tren
Kondisi Geografis Mahakam Ulu, Tetangga IKN yang Dikepung Sungai dan Kini Darurat Banjir

Kondisi Geografis Mahakam Ulu, Tetangga IKN yang Dikepung Sungai dan Kini Darurat Banjir

Tren
Pesona Air Terjun

Pesona Air Terjun

Tren
Update Banjir Mahakam Ulu, Ratusan Orang Masih Mengungsi

Update Banjir Mahakam Ulu, Ratusan Orang Masih Mengungsi

Tren
Ribka Sugiarto Mundur dari Pelatnas, Kekasih Ungkap Alasannya

Ribka Sugiarto Mundur dari Pelatnas, Kekasih Ungkap Alasannya

Tren
Ilmuwan Akhirnya Tahu Bagaimana Cara Orang Mesir Kuno Membangun Piramida

Ilmuwan Akhirnya Tahu Bagaimana Cara Orang Mesir Kuno Membangun Piramida

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com