Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Trial Test" Rekrutmen Bersama BUMN 2022, Apakah Sifatnya Wajib?

Kompas.com - 12/05/2022, 15:30 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebelum menjalankan Tes Kompetensi Dasar (TKD) secara online, pendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2022 terlebih dahulu akan mengikuti trial test.

Trial test ini dijadwalkan berlangsung pada 14-17 Mei 2022 secara daring.

Peserta bisa mengecek jadwal dan link tes masing-masing di pesan masuk pada akun FHCI BUMN.

Lantas, apakah trial test ini bersifat wajib?

Direktur Eksekutif Forum Human Capital Indonesia (FHCI) Sofyan Rohidi MBA mengatakan, trial test ini merupakan imbauan bagi peserta sebagai bentuk persiapan.

"Itu imbauan bagi peserta tes agar lebih siap dalam menghadapi tes sesungguhnya," kata Sofyan saat dikonfirmasi Kompas.com, Kamis (12/5/2022).

Baca juga: Trial Test Rekrutmen Bersama BUMN 2022, Apa yang Harus Disiapkan?

Menurut dia, peserta sebaiknya mengikuti tes percobaan tersebut.

Kendati demikian, tes percobaan ini tidak memengaruhi nilai peserta.

Setelah menjalani tes percobaan, nantinya peserta akan menjalankan TKD dan Core Values BUMN yang sesungguhnya. Tes tersebut dijadwalkan akan berlangsung pada 19-24 Mei 2022.

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat trial test, TKD, dan Core Values BUMN berlangsung:

  • Peserta wajib menggunakan komputer PC/laptop yang dilengkapi perangkat web camera
  • Penggunaan ponsel, tablet, ataupun smartphone tidak diperkenankan
  • Peserta juga wajib menggunakan browser versi terbaru, seperti Google Chrome dan Mozilla Firefox minimal pada versi 90

Baca juga: Kapan Jadwal Pelaksanaan Trial Test dan Online Test Rekrutmen BUMN?

Status pekerja

Status pekerja hingga gaji nantinya disesuaikan dengan kebutuhan dari masing-masing BUMN.

Ada yang berstatus pegawai tetap dan pegawai kontrak, baik di BUMN terkait maupun anak atau cucu perusahaannya.

Sementara itu, aturan gaji akan mengikuti aturan perusahaan. Hal ini akan diinformasikan ketika proses offering (tanda tangan kontrak).

Begitu juga dengan fasilitas transportasi dan tempat tinggal di lokasi penempatan yang berbeda dengan lokasi domisili kandidat, akan mengikuti aturan perusahaan.

Dalam Rekrutmen Bersama BUMN kali ini, ada 2.700 posisi dari 50 perusahaan BUMN yang tersedia.

Para lulusan D3, D4, S1, dan S2 bisa mendaftar di ribuan posisi tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

6 Olahraga yang Ampuh Menurunkan Kolesterol Tinggi, Apa Saja?

6 Olahraga yang Ampuh Menurunkan Kolesterol Tinggi, Apa Saja?

Tren
PKS Disebut 'Dipaksa' Berada di Luar Pemerintahan, Ini Alasannya

PKS Disebut "Dipaksa" Berada di Luar Pemerintahan, Ini Alasannya

Tren
Ini yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Teh Hitam Selama Sebulan

Ini yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Teh Hitam Selama Sebulan

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 16-17 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 16-17 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Beda Penampilan Sandra Dewi Saat Diperiksa | Peringatan Dini Kekeringan di Jateng

[POPULER TREN] Beda Penampilan Sandra Dewi Saat Diperiksa | Peringatan Dini Kekeringan di Jateng

Tren
Viral, Video Pelajar di Yogyakarta Dikepung Usai Tertinggal Rombongan

Viral, Video Pelajar di Yogyakarta Dikepung Usai Tertinggal Rombongan

Tren
Daftar Pelayanan Rawat Inap Rumah Sakit yang Tidak Menerapkan KRIS

Daftar Pelayanan Rawat Inap Rumah Sakit yang Tidak Menerapkan KRIS

Tren
Pohon Purba Beri Bukti Musim Panas 2023 adalah yang Terpanas dalam 2.000 Tahun

Pohon Purba Beri Bukti Musim Panas 2023 adalah yang Terpanas dalam 2.000 Tahun

Tren
7 Makanan Tinggi Kalori yang Menyehatkan, Cocok untuk Menaikkan Berat Badan

7 Makanan Tinggi Kalori yang Menyehatkan, Cocok untuk Menaikkan Berat Badan

Tren
Sosok Kemal Redindo, Anak SYL yang Minta Uang ke Pejabat Kementan untuk Aksesori Mobil

Sosok Kemal Redindo, Anak SYL yang Minta Uang ke Pejabat Kementan untuk Aksesori Mobil

Tren
Sejumlah Pemerintah Daerah Larang dan Batasi 'Study Tour', Pengamat Pendidikan: Salah Sasaran

Sejumlah Pemerintah Daerah Larang dan Batasi "Study Tour", Pengamat Pendidikan: Salah Sasaran

Tren
Gerbang Dunia Bawah di Siberia Semakin Terbuka Lebar Imbas Es Mencair

Gerbang Dunia Bawah di Siberia Semakin Terbuka Lebar Imbas Es Mencair

Tren
Viral, Video Penumpang KRL Terperosok Celah Peron Stasiun Sudirman

Viral, Video Penumpang KRL Terperosok Celah Peron Stasiun Sudirman

Tren
WNA Rusia Mengaku Dideportasi Usai Ungkap Kasus Narkoba, Ini Kata Polda Bali dan Imigrasi

WNA Rusia Mengaku Dideportasi Usai Ungkap Kasus Narkoba, Ini Kata Polda Bali dan Imigrasi

Tren
Video Viral Petugas Dishub Medan Disebut Memalak Pedagang Martabak, Ini Faktanya

Video Viral Petugas Dishub Medan Disebut Memalak Pedagang Martabak, Ini Faktanya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com