Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Radiasi AirPods Menyebabkan Kanker

Kompas.com - 05/01/2022, 11:42 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Di media sosial saat ini beredar informasi yang menyebut radiasi pada AirPods, produk earphone yang diproduksi Apple, bisa menyebabkan kanker.

Narasi yang beredar di media sosial Facebook mengatakan, temuan tersebut berdasarkan pendapat dari 250 ilmuwan dari 40 negara.

Informasi dalam narasi itu adalah hoaks.

Faktanya, pada 2015, sekitar 250 ilmuwan dari 40 negara menandatangani petisi yang menyerukan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk memperkuat pedoman internasional mengenai keselamatan dan medan elektromagnetik (EMF).

Petisi ini dibuat untuk pedoman batasan radiasi perangkat listrik dan nirkabel secara umum, tidak secara khusus menyebut tentang AirPods sebagai pemicu kanker.

Narasi yang beredar

Informasi yang menyebut radiasi pada AirPods bisa menyebabkan kanker, disebarkan oleh akun ini, ini, dan ini.

"Hingga kini, masih dilakukan penelitian mengenai keterkaitan antara penggunaan AirPods dengan kanker. Tetapi, dalam pengujian lewat hewan, radiasi terbukti memiliki pengaruh terhadap sel kanker," tulis akun tersebut.

Pengunggah juga menyertakan video berdurasi satu menit yang mendukung narasi serupa.

Berikut rincian narasi dalam video itu:

AirPods sebabkan kanker ganas? Sekitar 250 ilmuwan dari 40 negara mengungkapkan AirPods dan headphone nirkabel bisa picu kanker.

Perangkat AirPods memiliki kekuatan radiasi medan elektromagnetik nonionisasi (EMF) yang bisa memengaruhi biologi dan kesehatan. Radiasi AirPods mengarah langsung ke jaringan otak sehingga bisa meningkatkan risiko kanker, stes, hingga kerusakan genetik seperti dikutip news.com.au.

Para ilmuan pun mengajukan petisi kepada PBB dan WHO untuk mendorong pedoman EMF yang lebih protektif terkait risiko kesehatan.

Penggunaan AirPods dalam jangka panjang bisa mengakibatkan tumor dan fungsi-fungsi sel abnormal. Dan lagi, AirPods pada pengunaannya sangat mengkhawatirkan karena jarak perangkat dengan bagian dalam telinga.

Tangkapan layar unggahan hoaks di sebuah akun Facebook, yang menyebut radiasi pada AirPods bisa menyebabkan kanker.akun Facebook Tangkapan layar unggahan hoaks di sebuah akun Facebook, yang menyebut radiasi pada AirPods bisa menyebabkan kanker.

Penelusuran Kompas.com

Dari penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, tidak benar radiasi pada AirPods bisa menyebabkan atau memicu kanker.

Petisi dari 250 ilmuan di 40 negara yang disebut dalam narasi itu dipahami secara keliru.

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pesawat Boeing 757 Milik Donald Trump Menabrak Pesawat Komersial di Bandara Florida

Pesawat Boeing 757 Milik Donald Trump Menabrak Pesawat Komersial di Bandara Florida

Tren
4 Fakta Anak Bunuh Ibu di Sukabumi, Gunakan Garpu Tanah dan Tidur dengan Bercak Darah

4 Fakta Anak Bunuh Ibu di Sukabumi, Gunakan Garpu Tanah dan Tidur dengan Bercak Darah

Tren
Cuaca Panas, Hindari Pakai Baju Berbahan Ini agar Tak Bau Badan

Cuaca Panas, Hindari Pakai Baju Berbahan Ini agar Tak Bau Badan

Tren
KRIS BPJS Kesehatan Siap Diterapkan, Mungkinkah Iuran Dipukul Rata?

KRIS BPJS Kesehatan Siap Diterapkan, Mungkinkah Iuran Dipukul Rata?

Tren
11 Daerah Larang dan Batasi 'Study Tour', Imbas Kecelakaan Bus di Subang

11 Daerah Larang dan Batasi "Study Tour", Imbas Kecelakaan Bus di Subang

Tren
Pemerintah Wajibkan Seluruh Penduduk Ikut BPJS Kesehatan, Bagaimana jika Tidak Mampu?

Pemerintah Wajibkan Seluruh Penduduk Ikut BPJS Kesehatan, Bagaimana jika Tidak Mampu?

Tren
Berstatus DPO, Begini Ciri 3 Buronan Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Berstatus DPO, Begini Ciri 3 Buronan Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Tren
Beda Penampilan Sandra Dewi Saat Diperiksa Kali Pertama dan Sekarang

Beda Penampilan Sandra Dewi Saat Diperiksa Kali Pertama dan Sekarang

Tren
Mengenal Spesies Ikan Baru di Pegunungan Meratus, Punya Penis di Bawah Kepala

Mengenal Spesies Ikan Baru di Pegunungan Meratus, Punya Penis di Bawah Kepala

Tren
Musim Haji 2024, Begini Prakiraan Cuaca di Arab Saudi dan Cara Mengeceknya

Musim Haji 2024, Begini Prakiraan Cuaca di Arab Saudi dan Cara Mengeceknya

Tren
OpenAI Luncurkan GPT-4o secara Gratis di ChatGPT, Apa Itu?

OpenAI Luncurkan GPT-4o secara Gratis di ChatGPT, Apa Itu?

Tren
Mengenal PTN BH, Keistimewaan, dan Daftar Kampusnya

Mengenal PTN BH, Keistimewaan, dan Daftar Kampusnya

Tren
4 Obat Ini Tak Boleh Diminum Bersama Jahe, Ada Hipertensi dan Diabetes

4 Obat Ini Tak Boleh Diminum Bersama Jahe, Ada Hipertensi dan Diabetes

Tren
Pendaftaran Poltekip dan Poltekim Kemenkumham 2024: Jadwal, Persyaratan, dan Cara Daftarnya

Pendaftaran Poltekip dan Poltekim Kemenkumham 2024: Jadwal, Persyaratan, dan Cara Daftarnya

Tren
Jarang Diketahui, Ini 6 Efek Samping Terlalu Banyak Minum Es Teh Saat Cuaca Panas

Jarang Diketahui, Ini 6 Efek Samping Terlalu Banyak Minum Es Teh Saat Cuaca Panas

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com