Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Makanan yang Bisa Mengganggu Kesehatan dan Sebaiknya Dihindari

Kompas.com - 18/05/2021, 16:00 WIB
Rosy Dewi Arianti Saptoyo,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

 

3. Kue kering

Kue kering, biskuit dan sejenisnya ternyata tidak sehat jika dimakan berlebihan.

Kue kering versi kemasan biasanya dibuat dengan gula rafinasi, tepung terigu olahan, dan lemak tambahan.

Bahkan mungkin mengandung lemak trans yang tinggi dan tidak sehat.

Camilan semacam ini mungkin enak, tetapi hampir tidak mengandung nutrisi penting, kalori berlebihan dan banyak pengawet.

Alih-alih mengkonsumsi kue kering sebagai makanan penutup, lebih dianjurkan untuk mengkonsumsi yogurt, buah segar, atau cokelat hitam.

Baca juga: INFOGRAFIK: 7 Makanan yang Berubah Menjadi Racun bila Dipanaskan Lagi

4. Kripik dan kentang goreng

Kentang bisa menjadi pilihan sumber karbohidrat yang enak dan menyehatkan.

Akan tetapi, ini tidak berlaku untuk kentang goreng dan keripik kentang.

Kedua olahan kentang ini sangat tinggi kalori dan rentan untuk dimakan dalam jumlah yang berlebihan.

Beberapa penelitian mengaitkan kentang goreng dan keripik kentang dengan penambahan berat badan.

Makanan ini juga mengandung sejumlah besar akrilamida, yang merupakan zat karsinogenik yang terbentuk ketika kentang digoreng atau dipanggang.

Manfaat dan nutrisi kentang bisa maksimal jika direbus, bukan digoreng.

Sebagai pengganti keripik kentang, camilan renyah bisa diganti dengan wortel atau kacang-kacangan.

Baca juga: 10 Makanan yang Dapat Mempengaruhi Munculnya Jerawat, Apa Saja?

5. Kopi berkalori tinggi

Minum kopi di pagi hari jadi rutinitas bagi sebagian orang. Kopi terbukti sarat dengan antioksidan dan menawarkan banyak manfaat.

Peminum kopi memiliki risiko lebih rendah terkena penyakit serius, seperti diabetes tipe 2 dan Parkinson.

Akan tetapi, minuman kopi sering diampingi dengan krim, sirup, zat aditif dan gula. Pendamping kopi inilah bisa membuat kopi jadi tidak sehat.

Produk-produk kopi semacam ini sama bahayanya dengan minuman manis lainnya.

Sebagai gantinya, cobalah minum kopi biasa. Krim kental atau susu berlemak penuh bisa ditambahkan sedikit saja.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com