Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Virus Corona di Dunia 25 Oktober: 42 Juta Kasus | Demo Anti-lockdown di Inggris

Kompas.com - 25/10/2020, 08:51 WIB
Nur Rohmi Aida,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Presiden Polandia Andrzej Duda dinyatakan positif Covid-19 pada Jumat (23/10/2020).

Hal itu sebagaimana disampaikan oleh Menteri Kepresidenan Blazec Spychalski, Sabtu (24/10/2020).

Duda sendiri dalam tampilan videonya merasa sehat, tanpa gejala dan akan terus bekerja selama isolasi.

“Saya ingin meminta maaf pada semua orang yang harus menjalani karantina sehubungan dengan pertemuan dengan saya dalam beberapa hari terakhir. Saya harap tidak ada dari Anda yang sakit,” ujarnya.

Polandia sendiri sampai dengan saat ini memiliki 241.946 kasus, 4.351 meninggal dan 109.344 sembuh.

Baca juga: Bagaimana Vaksin Flu dapat Membantu Melawan Covid-19?

3. Brasil

Presiden Brasil Jair Bolsonaro terlihat batuk ketika menghadiri demonstrasi menentang lockdown Covid-19 di Brasilia, 19 April 2020.AFP via BBC Presiden Brasil Jair Bolsonaro terlihat batuk ketika menghadiri demonstrasi menentang lockdown Covid-19 di Brasilia, 19 April 2020.

Mengutip dari The Guardian, Regulator Kesehatan Brasil, Anvisa mengesahkan persetujuan impor vaksin dari China setelah beberapa hari sebelumnya Presiden Brasil Jair Bolsonaro bersikeras tak akan mengizinkan dosis vaksin yang dikirim dari China.

Anvisa mengatakan dalam sebuah pernyataan pada Jumat, bahwa Institut Butantan Sao Paulo dapat mengimpor 6 juta dosis suntikan CoronaVac yang tengah dikembangkan Sinovac China.

Baca juga: Profil AstraZeneca, Penyedia 100 Juta Vaksin Corona untuk Indonesia

Meski demikian vaksin belum dapat diberikan kepada warga Brasil karena belum disetujui secara lokal.

Awal pekan ini, Bolsonaro mengeluarkan pernyataan menolak vasin China dengan mengatakan Brasil tidak akan dipakai sebagai kelinci percobaan.

Berita itu muncul setelah Menteri Kesehatannya Eduardo Pazuello telah setuju membeli dosis CoronaVac yang diproduksi secara lokal oleh Butantan Institute.

Baca juga: Kasus Kematian Covid-19 di Brasil Lewati Angka 150.000, Bagaimana Kondisinya?

4. Aljazair

Mengutip Reuters, Presiden Aljazair Abdelmadjid Tebboune (75), saat ini mengarantina dirinya karena beberapa pejabat di pemerintahannya positif Covid-19.

Tebboune sendiri merupakan presiden yang menjabat pada Desember setelah pendahulunya Abdelaziz Bouteflika diprotes untuk mundur setelah menjabat 20 tahun.

“Saya meyakinkan Anda, saudara dan saudari saya, bahwa saya baik-baik saja dan sehat dan bahwa saya melanjutkan pekerjaan saya,” katanya

Sejauh ini Aljazair resmi mengonfirmasi lebih dari 55.000 kasus virus corona dengan hampir 2.000 kematian.

Baca juga: Ramai soal Penolakan Jenazah Covid-19, Dokter: Pasien Meninggal, Virus Pun Mati

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com