Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Tips Jaga Komunikasi Hubungan Jarak Jauh di Masa Pandemi Corona

Kompas.com - 12/05/2020, 20:45 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

5. Rayakan kebaikan sekecil apapun

Dalam menjalin hubungan, pasti ada dua orang yang terlibat. Dalam relasi itu, pastilah banyak hal yang dilakukan, dikorbankan oleh satu sama lain demi bisa membahagiakan pasangannya.

Dalam kondisi terpisah jarak seperti ini, belajar lah menghargai setiap kebaikan, sekecil apapun yang pasangan berikan.

Juga, tunjukkan bahwa Anda tetap memberi pasangan perhatian meskipun terjarak tempat yang sedemikian jauhnya.

Temukan cara-cara baru yang paling sesuai dengan kepribadian kalian berdua, dan nikmatilah setiap kebaikan yang dibagikan.

Baca juga: Peneliti Temukan Hubungan Kekurangan Vitamin D dengan Kasus Kematian Covid-19

6. Ingatlah seberapa jauh kalian sudah berjalan

Tips yang ke6 ini penting untuk diterapkan bila salah satu dari Anda sudah terlihat jenuh dan menyerah dengan keadaan yang terjadi.

Sebelum memutuskan sesuatu yang besar namun fatal, seperti berpisah atau menjeda hubungan, pastikan Anda sudah memikirkannya baik-baik.

Hubungan Anda dan pasangan mungkin berjalan jauh lebih awal sebelum pandemi ini terjadi.

Ingatlah apa yang menjadi dasar kalian selama ini tetap bersama, berapa banyak kebaikan dan pelajaran hidup yang sudah didapat selama bersama-sama?

Pandemi pasti berlalu, jadi bertahanlah.

7. Jangan remehkan kebersamaan

Terakhir adalah hargai waktu dengan sebaik mungki. Apapun yang sudah terjadi sebelumnya, dan Anda rasa kurang bisa memanfaatkan kebersamaan dengan baik, tanamkanlah tekad untuk tidak mengulanginya nanti, jika semua sudah membak.

Misalnya hobi Anda bermain ponsel saat makan malam berdua.

Adanya jarak dan rasa ingin bersama kembali yang tercipta selama masa isolasi ini, pasti sedikit banyak akan mengajarkan Anda untuk bisa lebih mengharai kebersamaan di waktu mendatang.

Baca juga: 9 Tanda LDR yang Tak Bakal Bertahan Lama

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com