Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Viral, Video Sepeda Motor Tersangkut di Atas Pohon, Begini Ceritanya

KOMPAS.com - Unggahan video yang memperlihatkan sepeda motor tersangkut di atas pepohonan viral di media sosial.

Video itu dibagikan oleh sejumlah akun Instagram, seperti @memomedsos, @undercover.id, @poros.garut, dan @_infoblora.

"Motornya nyangkut dipohon," demikian keterangan yang dituliskan akun Instagram @poros.garut pada Senin (1/5/2023).

Dalam video, tampak bagian depan sepeda motor matic berwarna merah tersangkut di atas pohon.

Pihak kepolisian dan relawan, salah satunya dari Welirang Community Rescue, berusaha mengevakuasi sepeda motor tersebut dari atas pohon.

Lantas, bagaimana bisa sepeda motor itu sampai tersangkut di atas pohon?

Cerita sepeda motor tersangkut di atas pohon

Saat dikonfirmasi, anggota Welirang Community Rescue Made Zakaria mengatakan, peristiwa itu terjadi tepatnya di area jalur penyelamat Gotean, Pacet, Mojokerto, Jawa Timur, pada Minggu (30/4/2023).

Kejadian bermula saat sepeda motor jenis matic dikendarai warga Sananwetan, Blitar, yang memboncengkan warga Wringinanom, Gresik, melaju dari arah Batu, Malang menuju ke arah Pacet.

Pengendara melalui jalur Cangar dengan turunan tajam dan panjang. Akibatnya, kampas rem sepeda motor menjadi panas.

"Sesampai diturunan Gotean Pacet, kendaraan mengalami gagal fungsi rem sehingga tidak dapat dikendalikan," ungkap Zakaria, ketika dihubungi Kompas.com, Selasa (2/5/2023) siang.

Selanjutnya, kendaraan masuk ke jalur penyelamat dengan kecepatan tinggi dan menabrak dinding sekam penyelamat.

"Hingga sepeda motor terpental ke atas menyangkut di atas pohon yang berada di belakang dinding penyelamat," lanjut dia.

Kedua korban dibawa ke Rumah Sakit Sumberglagah Pacet untuk mendapatkan penanganan medis menggunakan ambulans relawan.

"Kondisi luka ringan dan indikasi fraktur tangan kanan," tandasnya.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/05/02/112500365/viral-video-sepeda-motor-tersangkut-di-atas-pohon-begini-ceritanya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke