Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bartender Vs Barista, Pilih Mana?

JAKARTA, KOMPAS.com - Bartender adalah salah satu pekerjaan yang berkaitan dengan meracik hingga menyajikan minuman beralkohol.

Barista juga merupakan suatu pekerjaan.

Beda dengan bartender, pekerjaan sebagai barista erat kaitannya dengan meracik sampai dengan menghidangkan minuman kopi.

Sedikitnya, ada tiga tugas barista.

Pertama, barista wajib menyajikan kopi enak.

Kedua, barista harus bisa meracik minuman bukan kopi untuk pelanggan yang tak bisa meminum kopi.

Ketiga, layaknya kebiasaan di kedai kopi, barista juga wajib berkomunikasi dengan pelanggan melalui sapaan-sapaan ramah.

Kedua pekerjaan ini, bartender dan barista, sejatinya punya tantangan menarik.

Jadi, mau pilih yang mana?

Dalam khazanah meracik minuman beralkohol, bartender punya nama lain yakni mixologis.

Mixologis dapat diartikan sebagai orang yang piawai dalam hal meracik maupun mencampur minuman beralkohol.

Ketat

Pekerjaan bartender memiliki persyaratan ketat dalam hal penyajian minuman beralkohol.

Bartender, misalnya, punya kewajiban tidak memberikan tambahan minuman beralkohol kepada konsumen yang sudah mabuk.

Sebelum abad 19, pekerjaan bartender, meski menjadi profesi, dianggap banyak kalangan sebagai pekerjaan dengan reputasi rendah.

Adalah Jerry Thomas yang mengangkat pekerjaan bartender sebagai pekerjaan profesional kreatif.

Jerry Thomas menulis peraturan bartender manual.

Ia juga membenahi manajemen pengelolaan bar yang menyajikan minuman berlkohol.

Jerry Thomas juga mendirikan usaha konsultasi untuk bisnis bar dan bartender.

Kepiawaian

Saat ini, pekerjaan sebagai bartender menempati status yang lebih baik ketimbang di masa lalu.

Tak hanya itu, ada pergelaran kepiawaian bartender.

Salah satu penyelenggara adalah perusahaan minuman beralkohol asal Inggris, Monkey Shoulder.

Monkey Shoulder mendapat penghargaan emas di International Wine & Spirit Competition 2012.

Monkey Shoulder, tahun 2022 ini, menggelar kompetisi untuk para bartender di Indonesia.

Kompetisi ini berjudul The Ultimate Bartender Championship.

Ada empat kota sebagai lokasi turnamen.

Keempat kota itu adalah Surabaya, Semarang, Jakarta, dan Denpasar (Bali).

Nomor kompetisi yang dipertandingkan adalah kuis cepat seputar industri, pouring challenge, nosing challenge, table service challenge, dan perfect serve challenge.

Empat orang bartender menjadi pemenang dari antara 200 peserta.

Keempatnya adalah Kadek Sancaya Dwi Permana (Bali), Adhimas Hendrawan (Semarang), Gerald Putera Prakoso (Surabaya), dan I Gede Bali Sanistya Arimbawa (Jakarta).

Ultimate Bartender Championship akan berlangsung juga dua bulan ke depan di empat negara.

Keempat negara itu adalah India, Malaysia, Singapura, dan Thailand.

https://www.kompas.com/stori/read/2022/09/07/110000279/bartender-vs-barista-pilih-mana-

Terkini Lainnya

Abu Dujanah, Sahabat yang Membuat Nabi Muhammad Menangis

Abu Dujanah, Sahabat yang Membuat Nabi Muhammad Menangis

Stori
6 Peninggalan Kerajaan Ternate

6 Peninggalan Kerajaan Ternate

Stori
Alasan Umar bin Abdul Aziz Memerintahkan Pembukuan Hadis

Alasan Umar bin Abdul Aziz Memerintahkan Pembukuan Hadis

Stori
Pablo Picasso, Pelopor Karya Seni Rupa Kubisme

Pablo Picasso, Pelopor Karya Seni Rupa Kubisme

Stori
Perbedaan Presiden dan Pemimpin Tertinggi Iran

Perbedaan Presiden dan Pemimpin Tertinggi Iran

Stori
Sejarah Hari Kebangkitan Nasional

Sejarah Hari Kebangkitan Nasional

Stori
4 Pahlawan Perempuan dari Jawa Tengah

4 Pahlawan Perempuan dari Jawa Tengah

Stori
Biografi Sitor Situmorang, Sastrawan Angkatan 45

Biografi Sitor Situmorang, Sastrawan Angkatan 45

Stori
Peran Sunan Ampel dalam Mengembangkan Islam di Indonesia

Peran Sunan Ampel dalam Mengembangkan Islam di Indonesia

Stori
Sejarah Pura Pucak Mangu di Kabupaten Badung

Sejarah Pura Pucak Mangu di Kabupaten Badung

Stori
Sejarah Penemuan Angka Romawi

Sejarah Penemuan Angka Romawi

Stori
7 Organisasi Persyarikatan Muhammadiyah

7 Organisasi Persyarikatan Muhammadiyah

Stori
Natipij, Organisasi Kepanduan Islam Era Hindia Belanda

Natipij, Organisasi Kepanduan Islam Era Hindia Belanda

Stori
7 Situs Sejarah di Kabupaten Kediri

7 Situs Sejarah di Kabupaten Kediri

Stori
Sejarah Semboyan Bhinneka Tunggal Ika

Sejarah Semboyan Bhinneka Tunggal Ika

Stori
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke