Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal "Glory", Fenomena Mirip Pelangi yang Muncul di Planet Venus

Kompas.com - 15/03/2024, 18:00 WIB
Annisa Fakhira Mulya Wahyudi,
Resa Eka Ayu Sartika

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelangi adalah fenomena alam yang selalu menakjubkan untuk dilihat. Tapi, tahukah Anda, ada fenomena alam yang serupa dengan pelangi di planet lain?

Fenomena tersebut terjadi di planet Venus.

Baca juga: Apakah Pelangi Ada di Planet Mars?

Pelangi di Venus

Venus memiliki fenomena optik yang disebut 'glory' yang terlihat seperti pelangi. Fenomena tersebut terbentuk akibat sinar matahari yang mengenai partikel air yang ada pada atmosfer Venus.

Glory berbentuk cincin atau lingkaran yang berada di atas awan. Sebagai perbandingan, di Bumi kita dapat melihat glory di sekitar awan saat kita berada di pesawat terbang.

Dikutip dari laman science focus, pada 24 Februari 2011, pesawat ruang angkasa Venus Express milik ESA menangkap fenomena pelangi glory sejauh 746 mil (1.200 kilometer).

Fenomena tersebut terlihat sekitar 43 mil (70 kilometer) di atas permukaan Venus setelah para peneliti mengambil gambar.

Wahana antariksa Venus Express milik Badan Antariksa Eropa saat itu berada di posisi yang tepat antara Matahari dan Venus.

Terbentuknya glory

Glory dan pelangi keduanya muncul dari pantulan sinar matahari, namun menghasilkan bentuk yang berbeda.

Baca juga: Bagaimana Proses Pelangi Terjadi dan Penjelasannya Menurut Sains

Pelangi melengkung melintasi jarak yang sangat jauh, sedangkan kemuliaan atau glory lebih terkonsentrasi dan memiliki cincin berwarna yang menyatu di tengahnya yang berkilau.

Dilansir dari space.com, fenomena glory disebabkan oleh interferensi gelombang cahaya di dalam tetesan air, sedangkan pelangi disebabkan oleh pemantulan, pembiasan, dan dispersi cahaya.

Fenomena pelangi glory di Venus dapat muncul kapan saja, tetapi dengan kecerahan yang berbeda-beda. 

Para ilmuwan percaya, asam sulfat dan air yang berinterferensi dengan cahaya matahari belum cukup menimbulkan pelangi di Venus. Zat kimia seperti UV diduga memberikan pengaruh pada kemunculan pelangi glory.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com