Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapan Tubuh yang Alami Cedera Olahraga Memerlukan Tindakan Operasi?

Kompas.com - 18/08/2022, 13:02 WIB
Zintan Prihatini,
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Tim Redaksi

"Kalau tidak bisa kita ubah misalnya cedera ACL (anterior cruciate ligament). Ada beberapa faktor yang bisa kita manage, bagaimana dia ditangani dengan tepat dan cepat bahwa kalau nanti harus operasi kita enggak nunggu lama untuk dioperasi," tuturnya.

Kedua, bagaimana penanganan diagnosis yang tepat pada pasien sehingga bisa mempercepat masa pemulihan.

Ketiga, fasilitas dan teknologi. Keempat compliance atau kepatuhan dari pasien.

Artinya meskipun fasilitas lengkap dokter berkompeten tapi pasien malas untuk melakukan latihan untuk pemulihan maka bisa berpengaruh pada kondisi pasca operasi itu sendiri.

Baca juga: Cedera Saat Berolahraga, Kapan Harus Segera ke Dokter?

"Buat kami, kita (dokter) sebagai seorang motivator ketika dia cedera kita harus membangkitkan semangatnya dia bahwa dia pasti akan kembali bermain lagi dan dia pasti bisa kembali normalnya lagi. Itu yang menjadi tujuan utama kita," terang Antonius.

Ketika ditanya berapa lama masa pemulihan cedera olahraga, dia menjawab itu tergantung pada cedera.

Misalnya pada cedera berat, grade 3 seperti ACL harus operasi dengan masa pemulihan setidaknya delapan bulan. Sedangkan, cedera grade 1 hanya membutuhkan proses pemulihan sekitar 2 pekan.

"Tetapi yang paling penting juga adalah manajemen ketika dia masa akut di mana ketika bengkaknya cepet berkurang, nyerinya cepet hilang itu kita akan bisa naik ke stage selanjutnya di mana kita akan mengembalikan (fungsi) sendinya, kekuatan ototnya, sehingga bisa melatih dia untuk ke sport specific training lagi," jelas Antonius. 

Baca juga: Penyebab dan Cara Mengatasi Cedera Olahraga Saat Pandemi Covid-19

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com