Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukti Pertama yang Terdokumentasikan, Paus Pembunuh Memangsa Paus Biru

Kompas.com - 31/01/2022, 18:03 WIB
Monika Novena,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Sumber Gizmodo

KOMPAS.com - Sebagai predator puncak, paus pembunuh alias orca pada dasarnya dapat memakan hewan laut mana pun yang mereka inginkan.

Dan sebuah bukti baru mengungkap, bahwa orca ternyata juga memangsa hewan terbesar di planet ini, paus biru.

"Di sini kami memberikan dokumentasi pertama paus pembunuh yang membunuh dan memakan paus biru," ungkap penulis studi.

Mengutip Gizmodo, Minggu (30/1/2022) tim peneliti yang termasuk Robert Pitman dari Oregon State University merinci tiga insiden pembunuhan yang berbeda. Dua insiden terjadi pada 2019 dan satu lagi pada 2022.

Baca juga: Fakta-fakta Paus Orca, Si Paus Pembunuh

Studi ini menjelaskan serangan terkoordinasi yang dilakukan oleh orca, di mana sebagian besar betina bekerja sama untuk menaklukan mangsanya.

Setiap insiden tersebut terjadi di Bremer Bay of Australia, sekitar 60 km dari pantai. Semua pengamatan dilakukan di atas kapal komersial untuk mengamati paus.

"Kami berpendapat bahwa alasan serangan terhadap paus biru sangat jarang disaksikan, karena perburuan paus komersial pada tahun 1900-an hampir memusnahkan paus biru dari planet ini," jelas Pitman.

Orca yang memangsa paus biru bukanlah kejutan besar. Tapi temuan ini adalah konfirmasi pertama dari serangan mematikan yang berhasil dilakukan orca terhadap paus biru (Balaenoptera musculus).

Oleh karena itu, paus biru nampaknya sekarang bisa ditambahkan dalam diet orca bersama daftar panjang mangsa lainnya.

 

Kawanan orca bekerja sama untuk menyerang dan memangsa paus biru Photo: John Daw/Australian Wildlife Journeys Kawanan orca bekerja sama untuk menyerang dan memangsa paus biru

Lebih lanjut, serangan pertama yang diamati terjadi pada 16 Maret 2019. Seekor paus biru dewasa yang tampak sehat berukuran panjang antara 18 hingga 22 meter diserang oleh selusin orca.

Kawanan tersebut terdiri dari delapan betina dewasa, satu jantan dewasa, dan beberapa anggota muda yang berjaga-jaga.

Selanjutnya, lebih dari 50 orca akhirnya akan mengambil bagian untuk memakan paus biru tersebut. Hewan laut lainnya pun juga turut menikmati keuntungan dari kematian paus, bahkan memakan bangkai selama berhari-hari hingga akhirnya tenggelam.

Baca juga: Paus Tak Tenggelam Saat Telan Banyak Air, Apa Rahasianya?

Sementara serangan kedua yang diamati, terjadi hanya beberapa minggu kemudian. Sekawanan orca berjumlah 25 orca, 22 di antaranya betina, memangsa seekor anak paus biru.

Lalu seekor paus biru berusia sekitar satu tahun menjadi sasaran serangan. Dalam kasus ketiga ini, orca memakan lidah paus biru yang memiliki nilai gizi tinggi.

Menurut Erich Hoyt, peneliti di Whale and Dolphin Conservation, temuan ini pun memberikan wawasan mengenai perilaku orca, termasuk memakan lidah.

Ahli biologi kelautan kini akan memantau serangan serupa untuk mempelajari orca lebih banyak lagi.

Temuan ini telah dipublikasikan di Marine Mammal Science.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com