Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER SAINS] Vaksin Sinovac Aman untuk Anak 3 Tahun | Fakta Baru Pompeii

Kompas.com - 25/03/2021, 06:03 WIB
Gloria Setyvani Putri

Penulis

KOMPAS.com - 2 dari 5 berita populer Sains edisi 24 Maret 2021 terkait dengan Covid-19 pada anak.

Pertama, Sinovac menyatakan bahwa vaksin Covid-19 buatannya aman digunakan anak berusia 3 tahun.

Kedua, pembahasan yang menjelaskan apakah saat anak terinfeksi Covid-19 gejala yang dialami lebih ringan dan lebih cepat sembuh?

Selain kedua berita itu, ahli juga menjelaskan cara menurunkan berat badan hanya dengan 30 detik hingga fakta baru tentang ledakan dahsyat yang menghancurkan kota Pompeii.

Baca juga: [POPULER SAINS] 75 Orca Mangsa Paus Biru | Viral Cabai Dicat Merah

Berikut ulasannya untuk Anda:

1. Vaksin Sinovac aman untuk usia 3 tahun

Hingga saat ini, vaksin belum digunakan pada anak-anak karena sistem kekebalan mereka mungkin merespons vaksin Covid-19 dengan cara berbeda.

Oleh karena itu, pengujian lebih lanjut diperlukan untuk melihat bagaimana vaksin Covid-19 bekerja pada tubuh anak-anak.

Namun, perusahaan Sinovac baru saja mengumumkan bahwa vaksin C0vid-19 yang dikembangkannya aman dan efektif untuk anak-anak usia 3-17 tahun.

Hal tersebut berdasarkan data awal dan data tersebut telah diserahkan ke regulator obat China.

Gang Zeng, direktur medis Sinovac, mengatakan, uji klinis tahap awal dan menengah dengan lebih dari 550 subyek menunjukkan, vaksin tersebut akan memicu respons kekebalan.

Dua penerima vaksin mengalami demam tinggi sebagai respons terhadap vaksin, satu anak berusia 3 tahun, dan yang lainnya berusia 6 tahun.

“Sementara subyek uji coba lainnya mengalami gejala ringan,” kata Zeng dalam siaran pers, Senin (22/3/2021).

“Menunjukkan bahwa vaksin itu aman dan akan menghasilkan respons imun yang berpotensi berguna terhadap SARS-CoV-2, tentu sangat disambut baik,” kata Eng Eong Ooi, seorang profesor di sekolah Kedokteran Duke NUS, Singapura, yang ikut memimpin pengembangan vaksin Covid-19.

Baca penjelasan selengkapnya di sini:

Sinovac Sebut Vaksin Covid-19 Miliknya Aman untuk Anak Berusia 3 Tahun

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com