JAKARTA, KOMPAS.com - Astra Tol Cipali selaku pengelola Tol Cipali dan Rest Area Km 86 mengurangi sanksi kepada Rumah Makan (RM) Hadea atas tindakan kooperatif yang dilakukan.
Sehingga, pihak RM Hadea dapat beroperasi normal seperti biasanya. Sebelumnya, Astra Tol Cipali menjatuhkan sanksi penutupan kios tersebut selama seminggu.
"Dan mulai besok, pihak RM sudh bisa kembali beroperasi normal seperti biasanya," jelas Section Head Corporate Communication Astra Tol Cipali Asri Fajarwati Ridwan kepada Kompas.com, Selasa (25/4/2023).
Artikel tersebut menjadi berita terpopuler dalam kanal Properti Kompas.com edisi Rabu (26/4/2023).
Selanjutnya baca di sini Karena Kooperatif, RM Hadea di Rest Area Tol Cipali Bisa Beroperasi Lagi Mulai Rabu Besok
Akhir-akhir ini, Rest Area 86A Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) menjadi perbincangan hangat warganet usai cuitan Juru Bicara Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sigit Widodo viral.
Dalam cuitannya, Sigit bercerita tentang mahalnya makan di salah satu kios rest area tersebut, Rumah Makan (RM) Hadea.
"Buat yg sedang istirahat di rest area KM 86A Cipali dan ingin ngirit, saya sarankan jgn makan di sini. Dua porsi nasi ayam dan teh dalam kemasan harga Rp 155.000 dan penjualnya ngotot dibayar setelah makan. Tapi kalau mau beramal saat lebaran, ya boleh aja," cuit Sigit dalam akun Twitter centang birunya @sigitwid.
Lantas, apakah Anda penasaran berapa tarif sewa tempat di rest area tersebut seperti RM Hadea?
Rinciannya ada di sini Ini Tarif Sewa Lapak Warung Makan di Rest Area Tol Cipali
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.