Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Penyebab Bunga Krisan Layu dan Cara Mengatasinya

Kompas.com - 05/04/2024, 10:54 WIB
Bella Nurmaya Putri,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bunga krisan atau Chrysanthemum adalah tanaman bunga yang populer di dunia.

Selain cantik, bunga yang berasal dari Tiongkok ini juga dipercaya melambangkan kekuatan, kesetiaan, dan keabadian. 

Baca juga: Sering Dikira Sama, Ini 3 Perbedaan Bunga Aster dan Krisan

Krisan memiliki kelopak bunga yang banyak dan tersusun rapat serta teratur. Bunga krisan bisa berbentuk seperti bola atau datar, tergantung pada varietasnya.

Ciri khas paling mencolok dari bunga krisan adalah variasi warna yang beragam, seperti putih, kuning, merah, oranye, ungu, pink, dan hijau.

Beberapa varietas bunga krisan memiliki kombinasi warna yang menarik dan gradasi warna yang indah.

Umumnya, bunga krisan dapat tumbuh di berbagai kondisi iklim. Banyak orang menanam bunga krisan di taman atau halam rumah untuk mempercantik hunian. 

Menanam bunga krisan bisa dilakukan di tanah langsung maupun pot. Krisan juga sering dipakai sebagai bunga potong dan karangan bunga, baik untuk dekorasi  maupun acara-acara, seperti pernikahan, Natal, Lebaran, dan ulang tahun. 

Menurut Joyce Mast, ahli tanaman dari Bloomscape, bunga krisan memiliki kesempatan kecil bertahan hidup tanpa perawatan baik. Bunga krisan adalah tanaman yang tangguh, tapi rentan terhadap masalah, salah satunya mudah layu. 

Tentu saja, bunga krisan layu terlihat tidak menarik dan memperburuk dekorasi. Lantas, kenapa bunga krisan layu

Dikutip dari Martha Stewart, Jumat, (5/4/2024), berikut sejumlah penyebab bunga krisan layu dan cara mengatasinya.  

Baca juga: Cara Menanam Bunga Krisan dari Pemilihan Lokasi sampai Panen

Kekurangan air

Ilustrasi bunga krisan.Shutterstock/Tibesty Ilustrasi bunga krisan.
Meski memberikan air secara berlebihan pada bunga krisan bisa menyebabkan masalah,  seperti jamur dan pembusukan akar, Mast mengatakan kurangnya penyiraman juga dapat menimbulkan masalah.

Menurut Mast, penting menjaga bunga krisan tidak mengering karena dapat membuatnya layu.

Maka itu, disarankan menyiram air di bawah dedaunan dan pastikan tanah menyerapnya  untuk menjaga kelembapan tanah tetap optimal. 

Baca juga: 7 Tanaman Pengusir Kecoak di Rumah, Lavender hingga Bunga Krisan

Kurangnya paparan sinar matahari

Selanjutnya, penyebab bunga krisan layu adalah kurangnya paparan sinar matahari. Cahaya matahari sangat penting bagi bunga krisan untuk melakukan fotosintesis guna memproduksi makanan dan energi.

Ketika bunga krisan tidak mendapatkan cukup sinar matahari, dapat mengganggu proses fotosintesis dan menyebabkan bunga krisan layu serta daun menguning.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com