Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Ide Kamar Mandi Marmer yang Cantik dan Elegan

Kompas.com - 02/04/2024, 20:50 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kamar mandi marmer masih menjadi desain favorit banyak orang. Marmer membuat kamar mandi terlihat lebih elegan dan tak lekang oleh waktu. 

Secara alami, marmer memiliki sifat tahan air dan menambah kesan mewah seperti kamar mandi hotel. Selain itu, motif alami yang dimiliki material ini membuat kamar mandi terlihat lebih cantik dan menarik. 

Baca juga: Ini Ruangan yang Cocok untuk Penggunaan Marmer

Material marmer juga dapat dipadukan dengan material maupun ornamen dekorasi lain yang membuat kamar mandi semakin estetik. 

Dilansir dari Homes and Gardens, Selasa (2/4/2024), berikut ide kamar mandi marmer yang cantik dan elegan. 

Gunakan aksen marmer yang kohesif

ilustrasi kamar mandi dengan aksen marmerShutterstock/Joseph Hendrickson ilustrasi kamar mandi dengan aksen marmer

Menempatkan marmer di berbagai titik di sebuah ruangan akan menambah daya tarik, dibandingkan memasang marmer di seluruh ruangan. 

Maka dari itu, marmer bisa digunakan sebagai aksen di kamar mandi untuk membuat ruangan ini lebih cantik. 

Baca juga: 6 Kelebihan Marmer yang Perlu Diketahui, Tidak Hanya untuk Lantai

Cristina Lehman, seorang desainer interior mengatakan marmer bisa dipasang di berbagai permukaan di kamar mandi seperti meja, bak mandi, ceruk pancuran, dan ambang jendela. Mamer akan meningkatkan tampilan ruangan agar lebih menarik. 

Kombinasikan marmer dengan wallpaper untuk memberikan sentuhan tradisional

Marmer berkaitan dengan kamar mandi modern. Cara membuat kamar mandi marmer terlihat lebih menarik yaitu dengan menampilkan skema warna lembut seperti merah muda dan hijau muda. 

Meski demikian, kamar mandi marmer tetap terlihat mewah dengan cara tradisional seperti memadukan marmer dengan wallpaper

Mengkombinasikan marmer dengan wallpaper akan memberikan sentuhan tradisional yang cantik dan menarik. 

Baca juga: 5 Ide Dekorasi Kamar Mandi Berukuran Besar yang Menawan

Memadukan marmer dengan ubin mencolok

Ide kamar mandi marmer lainnya yaitu memadukan marmer dengan ubin mencolok. Rae Rockwell, seorang desainer mengatakan bahwa memadukan batu alam seperti marmer dengan ubin akan menghadirkan kehangatan di ruangan. 

Ubin dan marmer akan menambah daya tarik di dalam ruangan, termasuk kamar mandi. Untuk tampilan yang abadi, Rae Rockwell merekomendasikan untuk memadukan marmer dengan warna netral di meja rias atau backsplash

Pasang lempengan marmer di dinding

ilustrasi dinding kamar mandi dari marmerShutterstock/Toyakisphoto ilustrasi dinding kamar mandi dari marmer

Jika ingin membuat kamar mandi terlihat megah, maka salah satu caranya bisa dengan memasang lempengan marmer di dinding. 

Dinding marmer bisa dipasang di area bak mandi untuk memberikan tampilan menarik. Selain membuat kamar mandi lebih menarik, dinding marmer juga membuat kamar mandi terlihat bersih dan lapang. 

Baca juga: 5 Pelapis Dinding Kamar Mandi yang Tahan Air

Pilih marmer dengan motif dan warna yang mencolok

Terakhir, ide kamar mandi marmer lainnya yaitu memilih marmer dengan motif dan warna yang mencolok. Model marmer seperti ini bisa dipasang di area kamar mandi basah atau area shower. 

Marmer dengan motif dan warna yang mencolok membuat kamar mandi terlihat lebih cantik dan menarik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com