Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 03/10/2023, 15:10 WIB
Anggita Budi Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ikan mati adalah limbah organik yang dapat membusuk dan mengeluarkan bau tidak sedap.

Ada banyak penyebab ikan mati, seperti penyakit, stres, dan perubahan lingkungan. Ikan mati juga dapat menjadi tempat berkembang biak bagi bakteri dan parasit sehingga perlu segera mengubur ikan mati.   

Baca juga: Kenapa Ikan Mati Setelah Air Akuarium Diganti? Ini 6 Penyebabnya

Namun, tak jarang, beberapa orang memilih membuang ikan mari ke kloset. Lantas, bolehkah membuang ikan mati ke kloset

Jelas saja, membuang ikan mati ke kloset tidak dibolehkan karena memberikan sejumlah dampak negatif, baik pada sistem septik maupun lingkungan.

Dikutip dari House Digest, Selasa (3/10/2023), berikut sejumlah dampak buruk membuang ikan mati ke kloset. 

Penyumbatan sistem septik atau saluran pembuangan

Ilustrasi ikan lele.DOK.SHUTTERSTOCK/Edgunn Ilustrasi ikan lele.
Sistem septik atau saluran pembuangan dirancang untuk menangani limbah manusia yang terdiri atas feses dan urine.

Membuang ikan mati ke kloset dapat menyebabkan masalah bagi sistem septik, seperti penyumbatan dan bau karena ikan memiliki kandungan protein yang tinggi.

Selain itu, ikan mati dapat tersangkut, yang akhirnya menyumbat sistem septik atau saluran pembuangan. Hal ini juga bisa membuat rumah banjir dan menyebabkan masalah bagi sistem pembuangan limbah kota. 

Baca juga: Cara Membersihkan Mangkuk Kloset dan Menjaganya Tetap Kinclong

Penyebaran penyakit

Ikan mati dapat menjadi tempat berkembang biak bagi bakteri dan parasit yang bisa menyebabkan penyakit, seperti diare, muntah, dan infeksi kulit.

Jika ikan mati dibuang sembarangan, bakteri dan parasit tersebut dapat menyebarkan penyakit.

Pencemaran air

Ikan mati yang sudah membusuk dapat melepaskan bahan kimia dan kuman berbahaya ke dalam air.

Bahan kimia ini dapat mencemari air dan membahayakan kehidupan makhluk air lainnya. Selain itu, ikan yang membusuk dapat menyebabkan berkembangnya alga. Alga dapat menyedot oksigen di dalam air dan mencekik hewan air lainnya.  

Baca juga: 7 Cara Mengatasi Flush Kloset yang Lambat Menyiram

Tempat terbaik mengubur ikan mati

Ilustrasi kloset, tangki kloset.Shutterstock/New Africa Ilustrasi kloset, tangki kloset.
Ada beberapa alternatif yang lebih ramah lingkungan untuk mengubur ikan mati seperti berikut. 

  • Mengubur ikan di taman

Cara ini memberikan pemakaman yang layak bagi ikan sekaligus nutrisi bagi tanah. Untuk mengubur ikan mati di taman, Anda perlu menggali lubang yang cukup dalam untuk, lalu masukkan ikan, dan tutupi dengan tanah.  

Baca juga: 5 Cara Membersihkan Kloset yang Tepat agar Bebas Kuman

  • Mengubur ikan di pot tanaman

Jika tidak memiliki akses ke taman, cobalah mengubur ikan di pot tanaman di rumah. Anda perlu mencampur ikan dengan tanah dan kompos, kemudian campuran ini dapat digunakan untuk menanam tanaman.

  • Membuang ikan di tempat sampah

Ini adalah pilihan terakhir jika tidak ingin mengubur ikan mati di tanah. Namun, Anda perlu memasukkan ikan ke kantong plastik sebelum membuangnya ke tempat sampah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rumah Modular Dianggap Lebih Ramah Lingkungan, Mengapa?

Rumah Modular Dianggap Lebih Ramah Lingkungan, Mengapa?

Housing
7 Alasan Rumah Selalu Terlihat Berantakan

7 Alasan Rumah Selalu Terlihat Berantakan

Housing
Cara Membersihkan Furnitur Beludru agar Terlihat Cantik

Cara Membersihkan Furnitur Beludru agar Terlihat Cantik

Home Appliances
3 Cara Membersihkan Noda Oli di Halaman Rumah

3 Cara Membersihkan Noda Oli di Halaman Rumah

Housing
7 Bunga Putih yang Dapat Mempercantik Taman

7 Bunga Putih yang Dapat Mempercantik Taman

Pets & Garden
Cara Mengobati dan Mencegah Kucing Scabies

Cara Mengobati dan Mencegah Kucing Scabies

Pets & Garden
5 Cara Membasmi Semut Api dari Rumah

5 Cara Membasmi Semut Api dari Rumah

Housing
4 Cara Membersihkan Tapak Setrika dengan Bahan Alami

4 Cara Membersihkan Tapak Setrika dengan Bahan Alami

Home Appliances
5 Cara Membersihkan Dinding Putih agar Kembali Berkilau

5 Cara Membersihkan Dinding Putih agar Kembali Berkilau

Decor
Mudah, Begini Cara Membersihkan Jendela Kayu

Mudah, Begini Cara Membersihkan Jendela Kayu

Do it your self
6 Cara Merawat Cobek agar Bebas Bau dan Tahan Lama

6 Cara Merawat Cobek agar Bebas Bau dan Tahan Lama

Do it your self
5 Barang yang Harus Disingkirkan dari Dapur agar Terlihat Minimalis

5 Barang yang Harus Disingkirkan dari Dapur agar Terlihat Minimalis

Housing
Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Do it your self
Tanda dan Penyebab Kucing Terkena Rabies, Ini Kata Dokter Hewan

Tanda dan Penyebab Kucing Terkena Rabies, Ini Kata Dokter Hewan

Pets & Garden
Cara Membersihkan Rol Cat agar Terlihat Seperti Baru

Cara Membersihkan Rol Cat agar Terlihat Seperti Baru

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com