Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/04/2024, 19:03 WIB
Sasha Andini,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menemukan ular masuk ke rumah tentu sangat menakutkan, baik ular memiliki bisa atau racun maupun tidak. 

Umumnya, ular tertarik masuk ke rumah atau pekarangan karena mencari dua hal, yaitu makanan dan tempat berlindung. 

Baca juga: 3 Cara Mengusir Ular dari Rumah, dari Alami hingga Profesional

Ular akan mencari perlindungan untuk tempat beristirahat serta berkembang biak atau bertelur. 

Biasanya, ular banyak ditemukan di rerumputan yang tumbuh subur, semak lebat, tumpukan daun, tumpukan batu, dan kompos, sampai area lembap, seperti kamar mandi, dapur, serta ruang bawah tanah. 

Ular juga sering ditemukan di sekitar keran air dan selang bocor atau di dekat kolam atau kolam renang.

Selain itu, ular masuk ke rumah untuk mencari mangsa, sepert tikus, katak, ikan, siput, dan serangga kecil lainnya.

Maka itu, perlu menyingkirkan semua hal yang mengundang tersebut dari rumah untuk mencegah ular masuk ke rumah atau pekarangan. 

Dilansir dari Call Northwest, Senin (22/4/2024), berikut sejumlah cara mencegah ular masuk ke rumah. 

Baca juga: 6 Cara Mengusir Ular dari Dapur, Dijamin Pergi Selamanya

Singkirkan sumber makanan

Ilustrasi ular.Shutterstock/Marc Freebrey Ilustrasi ular.
Makanan menjadi salah satu hal yang dicari hama ke rumah Anda, termasuk tikus dan ular. 

Seperti diektahui, tikus adalah mangsa atau makanan yang dicari ular saat masuk ke rumah. Maka itu, singkirkan semua sisa dan sampah makanan dari rumah. 

Dengan menyingkirkannya, Anda tidak hanya mencegah tikus ke rumah, tapi juga ular. Jadwalkan pengendalian hama secara rutin untuk membantu hal ini.

Singkirkan genangan air

Selanjutnya, cara mencegah ular masuk ke rumah adalah menyingkirkan genangan air karena ular tertarik dengan daerah lembap. 

Maka itu, hilangkan genangan air di halaman rumah. Perbaiki keran air yang bocor dan ganti selang yang bocor. Selain itu, penting merawat kolam dan fitur air lainnya di rumah. 

Jika menggunakan alat penyiram, pastikan alat tersebut menyala pada pagi hari agar air memiliki waktu meresap atau menguap sebelum hari menjadi gelap. Ini membantu menjaga tanah di halaman tidak terlalu basah. 

Baca juga: Wajib Tahu, Ini 6 Penyebab Ular Masuk ke Rumah

Singkirkan tempat persembunyian

Ular mencari tempat di sekitar rumah untuk bersembunyi agar bisa berkembang biak dan beristirahat.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com