Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tanaman Pohon yang Cocok Diletakkan di Dalam Ruangan

Kompas.com - 27/04/2023, 12:40 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Tanaman memiliki potensi besar dalam hal dekorasi interior dan beberapa orang menganggap varietas yang lebih besar, seperti tanaman pohon, memiliki dampak lebih besar.

Tanaman besar menciptakan kesan "hutan ajaib" yang cocok untuk ruang keluarga manampun. 

Baca juga: 5 Pohon Palem yang Cocok Diletakkan di Dalam Ruangan

Selain itu, tanaman pohon dapat digunakan untuk membuat pernyataan berani serta membutuhkan lebih banyak perawatan dan investasi awal dibanding tanaman biasa.

Ada banyak tanaman pohon dalam ruangan yang populer dan bisa dipertimbangkan untuk mencerahkan ruang hidup dan menambahkan sentuhan kesegaran hijau.

Penting memilih tanaman pohon yang dikenal tumbuh baik di dalam ruangan. Beberapa varietas mungkin tumbuh terlalu besar untuk ruangan lebih kecil, jadi perlu hati-hati memilihnya. 

Tanaman pohon memiliki kemampuan mengatur suasana hati di sebuah ruangan dan berhasil diterapkan dalam berbagai gaya desain interior.

Nah, dilansir dari Rhythm of the Home, Kamis (27/4/2023), berikut sejumlah tanaman pohon yang cocok diletakkan di dalam ruangan.  

Baca juga: 7 Bagian Pohon Pisang yang Bisa Bermanfaat untuk Tanaman

Pohon naga 

Ilustrasi tanaman hias dragon tree.Shutterstock/Grumpy Cow Studios Ilustrasi tanaman hias dragon tree.
Dengan daun yang kaku dan runcing, pohon naga adalah salah satu tanaman hias besar yang terlihat indah di dalam ruangan.

Anda dapat menempatkan satu tanaman atau beberapa tanaman dalam satu pot jika ingin memaksimalkan efek visualnya.

Pohon dalam ruangan ini menyukai sinar matahari sedang, sementara terlalu banyak naungan dapat memperlambat proses pertumbuhannya.

Penting menjaga keseimbangan karena pohon naga tidak dapat menerima sinar matahari langsung karena dapat membakar daunnya.

Tanaman ini dapat tumbuh cukup besa, bahkan lebih dari tiga meter. Namun, perlu diingat, tanaman ini tidak tumbuh lurus secara vertikal.

Tanaman pohon naga dapat memberikan kesan modern abad pertengahan, tapi bisa dipadukan dengan dekorasi apa pun tanpa terlalu banyak kesulitan. 

Baca juga: Cara Mengatasi Pohon Pisang Layu dengan Garam dan Deterjen

Fiddle leaf fig

Selanjutnya, tanaman pohon yang cocok diletakkan di dalam ruangan adalah fiddle leaf fig atau pohon ara daun biola.

Dalam hal daya tarik visual, Anda tidak akan kecewa dengan daun berbentuk biola yang lebar dan cerah yang memberikan suasana hutan ke ruang keluaraha mana pun.

Meski terlihat cantik saat ditempatkan di ruangan mana pun di rumah, tanaman fiddle leaf fig terlihat sangat bagus di kamar mandi.

Pastikan memilih sudut yang mendapatkan cukup cahaya dan kelembaban agar tanaman dapat tumbuh subur. Pada cuaca musim panas, tanaman ini dapat bekerja sangat baik untuk menghiasi teras rumah. 

Baca juga: 6 Hama Pohon Durian dan Cara Membasminya, Ulat hingga Kutu Putih

Pohon karet

Ilustrasi tanaman karet atau rubber plant (Ficus elastica).SHUTTERSTOCK/F2.8 Ilustrasi tanaman karet atau rubber plant (Ficus elastica).
Pohon karet memiliki daun tebal dan dapat mencapai ketinggian 1-1,8 meter. Pohon karet atau rubber tree membutuhkan banyak cahaya tidak langsung dan penyiraman secara teratur.

Berkat warna gelap daunnya yang mengilap, pohon ini terlihat indah di dalam ruangan saat dipasangkan dengan warna-warna netral.

Karena merupakan tanaman tropis, tanaman pohon karet lebih menyukai lingkungan yang lebih lembap. Pohon ini tidak memerlukan perawatan khusus untuk tumbuh subur dan menawarkan beberapa manfaat pemurnian udara. 

Jika ingin membuat tanaman hias ini tumbuh lebih tinggi, pilih memilih wadah lebih besar. 

Baca juga: Simak, Tips Sukses Merawat Pohon Buah Naga agar Berbuah Lebat

Monstera deliciosa  

Dengan tampilan menarik dan cocok untuk perabotan mewah, monstera deliciosa merupakan pilihan tepat untuk tanaman pohon yang cocok diletakkan di dalam ruangan. 

Dedaunannya hadir dengan desain potongan menarik dan bisa tumbuh sangat tinggi jika dirawat baik. Jika ingin menciptakan suasana tropis di dalam ruangan, tanaman pohon besar ini sangat direkomendasikan. 

Baca juga: 5 Tanaman Bunga Berkelopak Besar yang Dapat Mempercantik Taman

Pohon uang

Ilustrasi pohon uang (Pachira aquatica).SHUTTERSTOCK/MID TRAN DESIGNER Ilustrasi pohon uang (Pachira aquatica).
Melambangkan kemakmuran dan keberuntungan, pohon uang atau money tree hadir dengan batang ramping dengan kepang dan daun mengkilap yang memancarkan kesan tropis.

Berasal dari Meksiko dan Amerika Selatan, tanaman money tree dapat ditanam di dalam ruangan tanpa banyak masalah. Pastikan memberikannya banyak cahaya terang hingga sedang.

Pohon uang dapat mencapai ketinggian maksimum 1,5 meter di dalam ruangan. Karakteristik yang lebih menarik dari tanaman ini adalah bagaimana batangnya berevolusi dari waktu ke waktu menjadi lebih tebal dan penuh tekstur.

Tanaman uang sangat cocok untuk kamar mandi karena bisa memberi kesegaran pada ruangan dengan kelembapan tinggi. 

Nah, itu dia beberapa tanaman pohon yang cocok diletakkan di dalam ruangan. Mana yang paling Anda suka? 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

7 Alasan Rumah Selalu Terlihat Berantakan

7 Alasan Rumah Selalu Terlihat Berantakan

Housing
Cara Membersihkan Furnitur Beludru agar Terlihat Cantik

Cara Membersihkan Furnitur Beludru agar Terlihat Cantik

Home Appliances
3 Cara Membersihkan Noda Oli di Halaman Rumah

3 Cara Membersihkan Noda Oli di Halaman Rumah

Housing
7 Bunga Putih yang Dapat Mempercantik Taman

7 Bunga Putih yang Dapat Mempercantik Taman

Pets & Garden
Cara Mengobati dan Mencegah Kucing Scabies

Cara Mengobati dan Mencegah Kucing Scabies

Pets & Garden
5 Cara Membasmi Semut Api dari Rumah

5 Cara Membasmi Semut Api dari Rumah

Housing
4 Cara Membersihkan Tapak Setrika dengan Bahan Alami

4 Cara Membersihkan Tapak Setrika dengan Bahan Alami

Home Appliances
5 Cara Membersihkan Dinding Putih agar Kembali Berkilau

5 Cara Membersihkan Dinding Putih agar Kembali Berkilau

Decor
Mudah, Begini Cara Membersihkan Jendela Kayu

Mudah, Begini Cara Membersihkan Jendela Kayu

Do it your self
6 Cara Merawat Cobek agar Bebas Bau dan Tahan Lama

6 Cara Merawat Cobek agar Bebas Bau dan Tahan Lama

Do it your self
5 Barang yang Harus Disingkirkan dari Dapur agar Terlihat Minimalis

5 Barang yang Harus Disingkirkan dari Dapur agar Terlihat Minimalis

Housing
Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Do it your self
Tanda dan Penyebab Kucing Terkena Rabies, Ini Kata Dokter Hewan

Tanda dan Penyebab Kucing Terkena Rabies, Ini Kata Dokter Hewan

Pets & Garden
Cara Membersihkan Rol Cat agar Terlihat Seperti Baru

Cara Membersihkan Rol Cat agar Terlihat Seperti Baru

Do it your self
8 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur di Apartemen

8 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur di Apartemen

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com