Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/08/2022, 20:56 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

 

Ilustrasi lantai granitFREEPICK.COM/KUES1 Ilustrasi lantai granit
Agar noda tidak timbul pada permukaan lantai granit, sangat disarankan untuk membersihkan tumpahan dengan segera.

Saat membersihkan tumpahan, usahakan melakukannya dengan teknik yang disarankan agar tidak merusak lantai granit.

Untuk mengeringkan tumpahan, gunakan kain pembersih yang dapat menyerap cairan dengan sempurna.

Baca juga: Cara Menghilangkan Noda Kopi dari Meja Dapur Granit

Hindari menggosok atau menyeka noda, terlebih dengan gerakan yang kasar. Sebab, cara tersebut dapat membuat noda semakin dalam tertinggal di pori-pori lantai.

Lakukan pengilapan mingguan

Untuk menjaga lantai granit tetap mengilap dan tidak kusam, lakukan proses pengilapan mingguan.

Caranya adalah dengan mengepel lantai granit menggunakan cairan pengilap khusus untuk lantai granit.

Untuk pengilapan mingguan ini, sebaiknya menggunakan air yang tidak mengandung klorin dan mineral lainnya.

Pilih bahan pembersih yang aman untuk membersihkan noda

Baca juga: Tips Aman Membersihkan Meja Granit agar Tahan Lama

Untuk membersihkan noda yang tercecer di permukaan lantai granit, pilihlah bahan pembersih yang aman.

Usahakan untuk menggunakan cairan pembersih lantai granit. Cairan ini dibuat khusus agar tidak menyebabkan kerusakan pada granit, tetapi tetap dapat menghilangkan noda yang membandel.

Jika tidak mendapatkan cairan pembersih pembersih lantai granit, manfaatkan bahan pembersih yang ada di dapur seperti sabun pencuci piring dan soda kue.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com