Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antiseram, Ini 6 Jenis Burung Hantu dengan Wajah Menawan

Kompas.com - 21/08/2022, 07:54 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber Treehugger

JAKARTA, KOMPAS.com -Burung hantu adalah spesies tidak biasa dari jenis atau keluarga burung.

Burung hantu kerap dikaitkan dengan dunia magis dan misterius lantaran tampilannya  menyeramkan dan perilakunya yang ganas. Tak heran, bila burung hantu tidak direkomendasikan dijadikan sebagai burung peliharaan

Burung hantu memiliki mata besar, wajah bulat atau berbentuk hati yang menggemaskan,  bulu yang berlimpah, tinggi berkisar antara 15-60 sentimeter, dan aktif pada malam hari. 

Baca juga: Bisakah Memelihara Burung Hantu Putih? Pertimbangkan 5 Hal Ini

Ada dua jenis burung hantu, yakni burung hantu lumbung (barn owl) atau serak Jawa dan burung hantu sejati. Sebagian besar burung hantu di dunia—200 spesies—adalah burung hantu sejati sementara hanya ada 16 spesies burung hantu lumbung. 

Meski dikenal menyeramkan, nyatanya ada beberapa jenis burung hantu yang memiliki wajah menawan serta tidak menakutkan. 

Walau tak direkomendasi memelihara burung hantu, tak ada salahnya mengetahui jenis-jenis burung hantu berwajah menawan. 

Nah, dikutip dari Treehugger, Minggu (21/8/2022), berikut enam jenis burung hantu dengan wajah menawan

Baca juga: Gunakan Gambar Burung Hantu di Rumah, Baik atau Buruk Kata Feng Shui? 

Burung hantu telinga panjang

Burung hantu bertelinga panjang atau Asio otus. PIXABAY/Erik_Karits Burung hantu bertelinga panjang atau Asio otus.
Ditemukan di Amerika Utara, Eropa, dan Asia, burung hantu bertelinga panjang (Asio otus) sering tinggal di sarang sepi burung yang berukuran sama seperti elang, gagak, atau murai.

Makanan burung hantu berukuran sedang ini terdiri atas mamalia kecil yang mereka temukan di alam. Kebanyakan burung hantu bertelinga panjang membentuk pasangan monogami atau satu pasangan saja. 

Baca juga: 5 Alasan Sebaiknya Tidak Memelihara Burung Hantu

Burung hantu tutul 

Selanjutnya, burung hantu dengan wajah menawan adalah burung hantu bertutul (Pulsatrix perspicillata) lebih suka tinggal di hutan hujan tua yang lebat serta ditemukan di Meksiko selatan, Amerika Tengah, dan sebagian Amerika Selatan, 

Burung hantu tutul merupakan kelompok burung hantu sejati. Burung ini bergerak cepat, tidak berpindah tempat, juga memangsa mamalia kecil yang aktif pada malam hari.

Dinamakan burung hantu tutul karena penampilannya yang menampilkan bintik-bintih putih di sekitar mata kuningnya yang terlihat seperti mengenakan kacamata. Burung hantu ini mampu bersembunyi dengan mudah di dedaunan tropis.

Baca juga: Bisakah Burung Hantu Dijadikan Hewan Peliharaan? Ini Penjelasannya 

Burung hantu serak Jawa

Ilustrasi burung hantu lumbung (Tyto alba) atau serak JawaPIXABAY/jeanvdmeulen Ilustrasi burung hantu lumbung (Tyto alba) atau serak Jawa
Barn owl atau burung hantu serak Jawa (Tyto alba) mempunyai ciri khas wajah berbentuk hati. Penampilan ini membuat serak Jawa menjadi burung hantu dengan wajah menawan. 

Ditemukan di setiap benua, kecuali Antartika, jenis burung hantu ini paling tersebar luas dan berburu pada malam hari di alam terbuka. Saat bersarang, burung hantu serak Jawa menyimpan tikus dan mamalia lain untuk memberi makan anak-anaknya.

Burung hantu memiliki pendengaran luar biasa dan bulu halus yang menyembunyikan pendekatan mereka sehingga memungkinkannya berhasil menangkap mangsanya tanpa disadari.  

Baca juga: 5 Burung Berwarna Merah yang Dapat Dipelihara  

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com