Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Pilihan Kulkas Premium Terbaik dari Berbagai Merek

Kompas.com - 22/02/2021, 18:58 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Seiring perkembangan zaman, kulkas telah berevolusi menjadi peralatan pendingin canggih dengan berbagai teknologi terbaru dan fitur modern yang sesuai kebutuhan penghuni rumah.

Oleh karena itu, saat ini kulkas terbagi dalam ragam jenis, dan bisa dikatakan terdapat pilihan kulkas premium dengan berbagai teknologi dan fitur canggih yang disematkan.

Umumnya, kulkas premium merupakan kulkas berukuran besar yang memiliki tampilan mewah agar bisa menyatu sempurna dengan dekorasi bangunan dalam rumah.

Baca juga: 10 Alasan Mengapa Kulkas Tidak Dingin Lagi

Untuk memberimu pilihan mengenai kulkas premium dari beberapa merek, berikut ini 5 pilihan kulkas terbaik yang dikurasi dari masing-masing website merek kulkas tersebut, Senin (22/2/2021).

1. Panasonic NR-CY550QS1D

Panasonic NR- CY550QS1D adalah kulkas unggulan pertama yang dicantumkan Panasonic dalam web resminya, yang memiliki desain full-flat dengan pinggiran mulus memberikan tampilan linear canggih cocok untuk semua dapur.

Berikut ini beberapa fitur canggih yang terdapat pada kulkas ini.

Prime Fresh

Fitur Prime Fresh dapat membekukan daging dan ikan pada suhu sekitar minus 3 derajat celcius. Makanan yang dibekukan lunak dengan cara ini mempertahankan kesegaran selama sekitar 7 hari tanpa perlu mencairkannya.

Baca juga: Cokelat Valentine Lebih Baik Disimpan di Kulkas atau Tidak?

Blue Ag

Blue Ag menghilangkan 99,99 persen bakteri secara pasif melalui fungsi kombinasi filter Ag dan sinar Biru LED.

Fresh Safe Vegetable

Kotak Fresh Safe Vegetable mampu mempertahankan kelembapan. Kotak sayuran menyimpan sayuran dan buah dalam kondisi optimal dengan kelembapan tinggi dan suhu konstan untuk menjaga semuanya segar dan nikmat lebih lama.

 

Untuk harganya, kulkas Panasonic NR- CY550QS1D dibanderol di kisaran Rp 16.448.000 - Rp 17.450.000 dari beberapa toko online.

2. Samsung RS62R50412C/SE

Melalui situs resmi Samsung Indonesia, kulkas Samsung RS62R50412C/SE adalah pilihan kulkas yang dianjurkan urutan pertama dengan berbagai fitur di bawah ini.

SpaceMax Techology

Simpan lebih banyak makanan dengan interior 700 liter yang sangat luas. Teknologi SpaceMax yang unik memungkinkan dinding kulkas jadi lebih tipis karena menggunakan sedikit isolasi efisiensi tinggi.

Baca juga: Kulkas di Rumah Terendam Banjir, Apa yang Harus Dilakukan?

Jadi, ini menciptakan lebih banyak ruang penyimpanan tanpa meningkatkan dimensi eksternal atau mengurangi efisiensi energi.

All Around Cooling

Pastikan semua makananmu didinginkan dengan benar di mana pun itu berada di kulkas. Sistem All Around Cooling secara terus-menerus memeriksa suhu dan menghembuskan udara dingin.

Ini mendinginkan kulkas secara merata dari sudut ke sudut, sehingga setiap item makanan tetap segar lebih lama.

Inverter Digital

Kompresor Inverter Digital Samsung membuat makananmu lebih lama dengan penghematan energi hingga 50 persen, dan juga dapat terus bekerja selama 21 tahun terus menerus.

Baca juga: Cara Menyusun Isi Kulkas agar Tertata dengan Baik

Untuk harganya, Samsung RS62R50412C/SE dibanderol cukup beragam, dikisaran Rp 14.999.000 - Rp 17.499.700 dari beberapa toko online.

3. LG GC-X247CQAV

Kulkas LG GC-X247CQAV adalah kulkas paling populer berdasarkan situs resmi LG Indonesia, dengan beberapa fitur sebagai berikut.

 

InstaView Door-in-Door

Fitur InstaView Door-in-Door menyajikan kulkas memiliki panel menyerupai cermin yang akan menyala dengan 2 ketukan cepat, membuatmu dapat melihat bagian dalam kulkas tanpa perlu membuka pintu, mengurangi udara dingin yang keluar agar kesegaran makanan terjaga lebih lama

Spaceplus Ice System

Pembuat es ramping terpasang di pintu memberi lebih banyak ruang penyimpanan di bagian freezer.

Baca juga: Cara Menyusun Isi Kulkas agar Tertata dengan Baik

Smart ThinQ

Dengan LG Smart ThinQ, kamu dapat mengatur dan mendiagnosis kulkas dari smartphone, bahkan ketika kamu sedang tak berada di rumah. Atur temperatur kulkas dengan mudah, kontrol HygieneFRESH dan diagnosis kulkasmu dengan sentuhan sederhana pada smartphonemu.

Untuk harganya, Kulkas LG GC-X247CQAV dibanderol dikisaran harga Rp 28.499.000 - Rp 28.999.000 dari beberapa toko online untuk kulkas ukuran 668 liter.

4. Sharp SJ-IFX96PDG-BK

Kulkas Sharp SJ-IFX95PDG-BK hadir dengan teknologi Ion Plasmacluster yang mampu ciptakan ruang penyimpanan optimal dengan melepaskan ion positif dan negatif secara cepat, sehingga menonaktifkan kotoran dan menghilangkan bau tak sedap.

Kulkas 5 pintu ini memiliki pendinginan hybrid yang mampu mengontrol dan menyebarkan udara yang lembab ke seluruh ruangan, untuk mengoptimalkan kelembapan dan mengurangi suhu udara yang tak terkendali.

Baca juga: Simak, Cara Meletakkan Kulkas yang Benar

J-Tech Inverter

Bahan makanan yang disimpan akan tetap segar dan garing. Pengaturan suhunya dapat diatur dengan tepat dengan teknologi J-Tech Interver yang memiliki 36 tahap pendinginan.

Meski pendinginannya cepat, namum teknologi ini mampu meredam suara bising dan mengurangi konsumsi energi, sehingga tetap hemat di kantong.

Panel sentuh dirancang untuk meminimalisir terbukanya pintu lemari es, agar mencegah suhu tidak stabil dan menjaga makanan tetap segar.

 

Dispenser Mewah dengan Ukuran Pas

Terdapat pula dispenser air yang dirancang mewah dengan ukuran yang pas serta sistem berputar yang pintar. Dispenser ini akan tetap tertutup saat tidak digunakan agar bebas debu dan serangga.

Cara penggunaanya sangatlah mudah, kamu hanya cukup menyentuh sensor dengan halus dan pintu dispenser akan berputar dan terbuka.

Untuk harganya, kulkas ini dibanderol dikisaran Rp 26.500.000 - Rp 28.650.000 dari beberapa toko online.

Baca juga: Buah-buahan Ini Tak Bagus Disimpan di dalam Kulkas

5. Polytron New Belezza Inverter PRS 480X

Kulkas New Belleza Inverter Side by Side PRS 480X menawarkan ruang penyimpanan berkapasitas 450 liter untuk menyimpan berbagai jenis produk makananmu, dengan beberapa fitur canggih di bawah ini.

Kompartemen Luas, Hemat Listrik, Kesegaran Lebih Terjaga

Dengan interior yang ekstra luas, kulkas ini memberikanmu keleluasaan dalam menyimpan makanan. Eksterior pintu berbahan metal yang kuat dibalut warna biru yang elegan memberikan keindahan pada ruangan.

Deodorizer

Dilengkapi dengan fitur Deodorizer yang mampu menyerap aroma tidak sedap sehingga kesegaran buah, sayur, dan makananmu tetap terjaga

Door Open Alarm

Alarm yang akan mendeteksi apabila pintu tidak tertutup dengan rapat lebih dari 60 detik, dan akan berbunyi kembali dengan interval setiap 30 detik. Fungsi ini mencegah malfungsi pada sistem kerja pendingin.

Untuk harganya, kulkas ini dibanderol dikisaran harga Rp 8.199.000 - Rp 8.699.000 di beberapa toko online.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com