Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rangkuman Hari Ke-587 Serangan Rusia ke Ukraina: Prediksi Ahli jika AS Setop Bantuan | Polandia-Ukraina Buat Terobosan

Kompas.com - 04/10/2023, 10:02 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber AFP

"Presiden Biden mengadakan panggilan telepon pagi ini dengan sekutu dan mitra untuk mengoordinasikan dukungan kami yang berkelanjutan untuk Ukraina," kata Gedung Putih dalam sebuah pernyataan.

Bank Pembangunan Eropa akan menggandakan dana untuk Ukraina

Bank Eropa untuk Rekonstruksi dan Pembangunan (EBRD) ingin menggandakan dana rekonstruksi Ukraina pascaperang menjadi setidaknya 3,0 miliar euro (3,1 miliar dollar AS) per tahun.

Hal itu diungkap oleh Presiden EBRD, Odile Renaud-Basso pada Selasa.

Sebelum menghadiri pertemuan musim gugur Dana Moneter Internasional/Bank Dunia di Marrakesh minggu depan, ia memberikan gambaran penuh harapan bagi Ukraina yang terkoyak oleh invasi Rusia sejak pada Februari 2022.

Bank ini didirikan pada tahun 1991 untuk membantu negara-negara bekas blok Soviet beralih ke ekonomi pasar bebas, namun sejak itu memperluas jangkauannya ke Asia Tengah, Timur Tengah, dan Afrika Utara.

Gedung Putih: bantuan AS akan habis dalam beberapa bulan

Gedung Putih pada Selasa mengatakan, bantuan AS untuk perjuangan Ukraina melawan Rusia akan habis dalam beberapa bulan ini jika kelompok garis keras Partai Republik gagal memberikan dana baru untuk Kyiv.

“Anda mungkin akan berbicara sekitar beberapa bulan atau lebih,” kata juru bicara Dewan Keamanan Nasional John Kirby dalam sebuah pengarahan.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-582 Serangan Rusia ke Ukraina: Hujan 39 Drone Rusia | Polandia Jawab Teka-teki Asal Rudal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com