Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dunia Arab Gembira Maroko Lolos Perempat Final Piala Dunia, Pemimpin Qatar hingga Ulama Syiah Sampaikan Selamat

Kompas.com - 07/12/2022, 12:01 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

Sumber Reuters

DOHA,KOMPAS.com – Kemenangan timnas sepak bola Maroko atas Spanyol dalam babak 16 besar Piala Dunia 2022 disambut gembira oleh orang-orang dari Timur Tengah hingga Afrika Utara.

Maroko lolos ke perempat final setelah mengalahkan Spanyol dalam drama adu tendangan penalti di Stadion Education City, Al Rayyan, Qatar, pada Selasa (6/12/2022) malam WIB.

Hakim Ziyech dkk menang adu tendangan penalti 3-0 atas Spanyol setelah keduanya bermain imbang 0-0 hingga perpanjangan waktu usai.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Benarkah Sepak Bola Jerman Sudah Akui LGBTQ?

Dari Baghdad di Irak hingga Casablanca di Maroko, orang-orang bergembira karena Maroko menjadi negara berbahasa Arab satu-satunya yang mencapai perempat final Piala Dunia di Qatar.

Di Rabat, Maroko, para fans gembira ria setelah kemenangan Maroko. Beberapa orang melambai-lambaikan bendera dari jendela mereka dan klakson berbunyi keras.

“Ini pertama kalinya aku punya perasaan ini! Kami sangat bangga,” kata salah satu fans, Fahd Belbachir, sebagaimana dilansir Reuters.

Para pemimpin dari seluruh dunia Arab juga menghujani timnas sepak bola Maroko, berjuluk Singa Atlas, dengan pujian.

Baca juga: Lagu Pembuka Piala Dunia, Jungkook, dan Fenomena Soft Power

“Selamat kepada Singa Atlas, Anda membuat kami senang. Wow Maroko, Anda melakukannya lagi!” tulis Ratu Rania dari Yordania di Twitter.

Di Rabat, Brahim Ait Belkhit mengatakan bahwa suasana kegembiraan begitu besar. Bahkan, dia berdamai dalam perseteruannya dengan seseorang yang telah dia hindari selama bertahun-tahun.

“Itu membuat kami melupakan pertengkaran lama kami,” katanya.

Sorakan juga terdengar di Kairo, Beirut, Tunis, Amman, dan Ramallah, saat orang-orang Arab bergembira atas kemenangan Maroko.

Baca juga: Bebarengan dengan Pesta Bola, Qatar juga Menggelar Piala Dunia Khusus Unta

Kemenangan Maroko juga menggemakan kebanggaan pan-Arab yang telah muncul selama beberapa penampilan mengesankan dari negara-negara Arab dalam Piala Dunia 2022.

Kegembiraan yang mereka rasakan kontras dengan perselisihan politik yang telah lama memecah belah negara-negara Arab.

Di luar stadion di Doha, para pendukung Maroko tak kalah gembiranya setelah Singa Atlas menundukkan La Furia Roja.

"Saya tumbuh dengan menonton tim besar seperti Barcelona dan Madrid. Jadi mengalahkan negara besar seperti Spanyol adalah kemenangan besar bagi Maroko," kata warga Maroko Taha Lahrougui yang tinggal di Doha.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Rangkuman Hari Ke-806 Serangan Rusia ke Ukraina: Presiden Pecat Pengawalnya | Serangan Drone Terjauh Ukraina

Rangkuman Hari Ke-806 Serangan Rusia ke Ukraina: Presiden Pecat Pengawalnya | Serangan Drone Terjauh Ukraina

Global
Meski Diprotes di Kontes Lagu Eurovision, Kontestan Israel Maju ke Final

Meski Diprotes di Kontes Lagu Eurovision, Kontestan Israel Maju ke Final

Global
Tasbih Antikuman Diproduksi untuk Musim Haji 2024, Bagaimana Cara Kerjanya?

Tasbih Antikuman Diproduksi untuk Musim Haji 2024, Bagaimana Cara Kerjanya?

Global
Kata Netanyahu Usai Biden Ancam Setop Pasok Senjata ke Israel

Kata Netanyahu Usai Biden Ancam Setop Pasok Senjata ke Israel

Global
Hubungan Biden-Netanyahu Kembali Tegang, Bagaimana ke Depannya?

Hubungan Biden-Netanyahu Kembali Tegang, Bagaimana ke Depannya?

Global
Kampus-kampus di Spanyol Nyatakan Siap Putuskan Hubungan dengan Israel

Kampus-kampus di Spanyol Nyatakan Siap Putuskan Hubungan dengan Israel

Global
Seberapa Bermasalah Boeing, Produsen Pesawat Terbesar di Dunia?

Seberapa Bermasalah Boeing, Produsen Pesawat Terbesar di Dunia?

Internasional
Terkait Status Negara, Palestina Kini Bergantung Majelis Umum PBB

Terkait Status Negara, Palestina Kini Bergantung Majelis Umum PBB

Global
Hamas Sebut Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza Kini Tergantung Israel

Hamas Sebut Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza Kini Tergantung Israel

Global
Antisemitisme: Sejarah, Penyebab, dan Manifestasinya

Antisemitisme: Sejarah, Penyebab, dan Manifestasinya

Internasional
Terjadi Lagi, Perundingan Gencatan Senjata Gaza Berakhir Tanpa Kesepakatan

Terjadi Lagi, Perundingan Gencatan Senjata Gaza Berakhir Tanpa Kesepakatan

Global
Presiden Ukraina Pecat Kepala Pengawalnya atas Rencana Pembunuhan

Presiden Ukraina Pecat Kepala Pengawalnya atas Rencana Pembunuhan

Global
Blinken: AS Menentang Pengusiran Warga Palestina dari Rafah

Blinken: AS Menentang Pengusiran Warga Palestina dari Rafah

Global
[POPULER GLOBAL] Biden Menyesal Kirim Senjata ke Israel | Rangkuman Perang Rusia-Ukraina

[POPULER GLOBAL] Biden Menyesal Kirim Senjata ke Israel | Rangkuman Perang Rusia-Ukraina

Global
Perang di Gaza, Hambat Pembangunan Manusia hingga 20 Tahun

Perang di Gaza, Hambat Pembangunan Manusia hingga 20 Tahun

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com