Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profesor di Jepang Buat Layar TV yang Bisa Dijilat dan Meniru Rasa Makanan

Kompas.com - 24/12/2021, 13:30 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

Sumber Reuters

TOKYO, KOMPAS.com – Seorang profesor di Jepang menciptakan prototipe layar televisi yang dapat meniru rasa makanan dan bisa dijilat.

Perangkat yang disebut Taste the TV (TTTV) tersebut menggunakan 10 carousel tabung rasa yang kemudian dikombinasikan untuk menciptakan rasa makanan tertentu.

Sampel rasa yang dihasilkan kemudian disalurkan pada film higienis di atas layar televisi datar dicoba pemirsa.

Baca juga: Taliban Keluarkan Aturan Baru: Wanita Afghanistan Haram Main Drama TV

Melansir Reuters, Kamis (23/12/2021), profesor yang berhasil membuat prototipe tersebut adalah Homei Miyashita dari Meiji University.

Miyashita menuturkan, teknologi yang dibuatnya tersebut dapat meningkatkan cara orang terhubung dan berinteraksi dengan dunia luar.

“Tujuannya adalah memungkinkan orang memiliki pengalaman seperti makan di restoran di belahan dunia lain, meski saat tinggal di rumah,” ujar Miyashita.

Dalam menciptakan prototipe layar televisi itu, Miyashita bekerja dengan tim yang terdiri dari sekitar 30 mahasiswa.

Baca juga: Tampilkan Klip Mesum saat Laporan Cuaca, TV AS Ini Diprotes Warga

Mereka juga memproduksi berbagai perangkat yang berhubungan dengan rasa, termasuk garpu yang membuat rasa makanan lebih kaya.

Sebelumnya, dia telah merintis prototipe TTTV sendirian selama setahun terakhir. Kini, versi komersial komersial akan menelan biaya sekitar 100.000 yen (Rp 12,4 juta) untuk membuatnya.

Miyashita berujar, teknologi tersebut dapat digunakan untuk pembelajaran jarak jauh buat juru masak atau untuk individu yang ingin mencicipi rasa dari masakan.

Miyashita juga telah melakukan pembicaraan dengan sejumlah perusahaan tentang penggunaan teknologi yang dikembangkannya untuk menciptakan rasa piza atau cokelat pada sepotong roti panggang.

Baca juga: Stasiun TV di AS Tak Sengaja Tayangkan Video Porno saat Ramalan Cuaca

Ia juga berharap dapat membuat platform dimana selera dari seluruh dunia dapat diunduh dan dinikmati oleh pengguna, seperti halnya musik saat ini.

Seorang mahasiwi Meiji mendemonstrasikan TTTV kepada wartawan, memberi tahu layar bahwa dia ingin mencicipi rasa cokelat.

Setelah beberapa kali mencoba, suara dari televisi mengulangi pesanan lalu menyemprotkan sampel ke lembaran plastik.

“Ini manis seperti saus cokelat,” kata mahasiswi tersebut.

Baca juga: Li Yundi, Pangeran Piano China Dihapus dari TV Setelah Ditangkap Bersama PSK

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Israel Kerahkan Tank ke Rafah, Ambil Alih Kontrol Perbatasan

Israel Kerahkan Tank ke Rafah, Ambil Alih Kontrol Perbatasan

Global
Serangan Rusia di Sumy Ukraina Tewaskan 1 Warga Sipil, 2 Anak Luka-luka

Serangan Rusia di Sumy Ukraina Tewaskan 1 Warga Sipil, 2 Anak Luka-luka

Global
Otoritas Keselamatan Udara AS Selidiki Pemeriksaan Pesawat Boeing

Otoritas Keselamatan Udara AS Selidiki Pemeriksaan Pesawat Boeing

Global
Kesalahan Teknis. Boeing Tunda Peluncuran Kapsul Luar Angkasanya

Kesalahan Teknis. Boeing Tunda Peluncuran Kapsul Luar Angkasanya

Global
5 Teknologi Tertua di Dunia yang Masih Digunakan

5 Teknologi Tertua di Dunia yang Masih Digunakan

Global
AS, Inggris, dan Sebagian Besar Negara Uni Eropa Tak Akan Hadiri Putin

AS, Inggris, dan Sebagian Besar Negara Uni Eropa Tak Akan Hadiri Putin

Global
Israel Larang Al Jazeera, Kantor Ditutup dan Siaran Dilarang

Israel Larang Al Jazeera, Kantor Ditutup dan Siaran Dilarang

Global
Militer Israel Ambil Alih Kendali Penyeberangan Rafah dari Gaza ke Mesir, Ada Maksud Apa?

Militer Israel Ambil Alih Kendali Penyeberangan Rafah dari Gaza ke Mesir, Ada Maksud Apa?

Global
Rafah, Kota Oasis di Sinai-Gaza yang Terbelah Perbatasan Kontroversial

Rafah, Kota Oasis di Sinai-Gaza yang Terbelah Perbatasan Kontroversial

Internasional
Hari Ke-12 Sidang Uang Tutup Mulut, Trump Diperingatkan Bisa Dijatuhi Hukuman Penjara

Hari Ke-12 Sidang Uang Tutup Mulut, Trump Diperingatkan Bisa Dijatuhi Hukuman Penjara

Global
Remaja Ini Temukan Cara Baru Buktikan Teorema Pythagoras Pakai Trigonometri, Diremehkan Para Ahli

Remaja Ini Temukan Cara Baru Buktikan Teorema Pythagoras Pakai Trigonometri, Diremehkan Para Ahli

Global
Dituduh Mencuri, Tentara AS Ditangkap di Rusia

Dituduh Mencuri, Tentara AS Ditangkap di Rusia

Global
Isi Usulan Gencatan Senjata di Gaza yang Disetujui Hamas, Mencakup 3 Fase 

Isi Usulan Gencatan Senjata di Gaza yang Disetujui Hamas, Mencakup 3 Fase 

Global
Sisa-sisa Kerangka Manusia Ditemukan di Bunker Perang Dunia II

Sisa-sisa Kerangka Manusia Ditemukan di Bunker Perang Dunia II

Global
Protes Gaza Kampus AS: Rusuh di MIT, Wisuda Sejumlah Kampus Pertimbangkan Keamanan

Protes Gaza Kampus AS: Rusuh di MIT, Wisuda Sejumlah Kampus Pertimbangkan Keamanan

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com