Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arab Saudi Umumkan Idul Adha 2021 Jatuh pada 20 Juli

Kompas.com - 10/07/2021, 21:51 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

Sumber Al Arabiya

RIYADH, KOMPAS.com – Arab Saudi mengumumkan bahwa hari raya Idul Adha di negara tersebut akan jatuh pada 20 Juli.

Pengumuman tersebut disampaikan kantor berita resmi Saudi Press Agency (SPA) pada Jumat (9/7/2021).

Baca juga: 500 Jemaah Terdiagnosis Covid-19 Usai Shalat Idul Adha di Masjid Hagia Sophia

Selain itu, tahun ini juga menandai musim haji kedua yang masih dalam keadaan pandemi sehingga perlu diterapkan langkah-langkah pencegahan Covid-19 yang ketat.

Selain Arab Saudi, Uni Emirat Arab (UEA) dan Qatar juga mengumumkan bahwa Idul Adha di masing-masing negara tersebut jatuh pada 20 Juli.

Pada Juni, otoritas Arab Saudi mengumumkan ibadah haji tahun ini hanya dibatasi maksimal untuk 60.000 jemaah yang terdiri atas sudah tinggal di Kerajaan.

Baca juga: Marah karena Keluarganya Terima Daging Idul Adha, Seorang Pria Bunuh Saudaranya

Tahun lalu, hanya ada sekitar 1.000 orang yang diizinkan Kerajaan Arab Saudi untuk menunaikan ibadah haji.

Tahun ini, tecatat ada 558.270 orang yang mendaftar untuk menunaikan ibadah haji sebagaimana dilansir Al Arabiya.

Pada Jumat, Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi mengumumkan nama-nama jemaah yang diizinkan untuk menunaikan ibadah haji.

Baca juga: Raja Salman Dapat Ucapan Selamat Idul Adha dari Jokowi hingga Presiden Mesir

Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi mengatakan, para jemaah haji akan diterima melalui empat pusat penerimaan utama pada 17 dan 18 Juli.

Kementerian tersebut juga menyediakan armada bus khusus untuk mengangkut para jemaah guna memastikan keselamatan mereka.

Kementerian Haji meluncurkan portal online bagi jemaah haji domestik untuk menjadwalkan kedatangan mereka ke Mekah.

Baca juga: Presiden Erdogan Peringatkan Masyarakat Tetap Patuhi Aturan Covid-19 Saat Perayaan Idul Adha

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Tentara Israel Diserang Ratusan Lebah di Gaza Selatan

Tentara Israel Diserang Ratusan Lebah di Gaza Selatan

Global
Kritikan Paling Keras AS untuk Israel, Dituduh Mungkin Langgar Hukum Internasional

Kritikan Paling Keras AS untuk Israel, Dituduh Mungkin Langgar Hukum Internasional

Global
Ukraina Evakuasi Ratusan Orang dari Kharkiv Usai Serangan Rusia

Ukraina Evakuasi Ratusan Orang dari Kharkiv Usai Serangan Rusia

Global
Sekitar 300.000 Warga Palestina Dilaporkan Mengungsi dari Rafah Timur

Sekitar 300.000 Warga Palestina Dilaporkan Mengungsi dari Rafah Timur

Global
Pria Rusia Dituntut karena Mewarnai Rambutnya Kuning, Biru, dan Hijau

Pria Rusia Dituntut karena Mewarnai Rambutnya Kuning, Biru, dan Hijau

Global
Otoritas Cuaca AS Sebut Dampak Badai Matahari Kuat yang Hantam Bumi

Otoritas Cuaca AS Sebut Dampak Badai Matahari Kuat yang Hantam Bumi

Global
Tabrakan 2 Kereta di Argentina, 57 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Tabrakan 2 Kereta di Argentina, 57 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Global
Inggris Cabut Visa Mahasiswa Pro-Palestina yang Protes Perang Gaza

Inggris Cabut Visa Mahasiswa Pro-Palestina yang Protes Perang Gaza

Global
3 Warisan Dokumenter Indonesia Masuk Daftar Memori Dunia UNESCO

3 Warisan Dokumenter Indonesia Masuk Daftar Memori Dunia UNESCO

Global
Israel Kirim 200.000 Liter Bahan Bakar ke Gaza Sesuai Permintaan

Israel Kirim 200.000 Liter Bahan Bakar ke Gaza Sesuai Permintaan

Global
China Buntuti Kapal AS di Laut China Selatan lalu Keluarkan Peringatan

China Buntuti Kapal AS di Laut China Selatan lalu Keluarkan Peringatan

Global
AS Kecam Israel karena Pakai Senjatanya untuk Serang Gaza

AS Kecam Israel karena Pakai Senjatanya untuk Serang Gaza

Global
9 Negara yang Tolak Dukung Palestina Jadi Anggota PBB di Sidang Majelis Umum PBB

9 Negara yang Tolak Dukung Palestina Jadi Anggota PBB di Sidang Majelis Umum PBB

Global
Jumlah Korban Tewas di Gaza Dekati 35.000 Orang, Afrika Selatan Desak IJC Perintahkan Israel Angkat Kaki dari Rafah

Jumlah Korban Tewas di Gaza Dekati 35.000 Orang, Afrika Selatan Desak IJC Perintahkan Israel Angkat Kaki dari Rafah

Global
Rangkuman Hari Ke-807 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Angkat Lagi Mikhail Mishustin | AS Pasok Ukraina Rp 6,4 Triliun

Rangkuman Hari Ke-807 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Angkat Lagi Mikhail Mishustin | AS Pasok Ukraina Rp 6,4 Triliun

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com