Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Temuannya Berpotensi Sembuhkan Covid-19, Gadis Ini Dihadiahi Rp 366 Juta

Kompas.com - 20/10/2020, 17:13 WIB
Aditya Jaya Iswara

Editor

Sumber Xinhua

AUSTIN, KOMPAS.com - Seorang gadis remaja dari Texas, Amerika Serikat (AS), meraih penghargaan 3M Young Scientist Challenge 2020 dan hadiah sebesar 25.000 dolar AS (Rp 366 juta).

Diberitakan Xinhua pada Selasa (20/10/2020), penemuannya dapat memberikan terapi potensial bagi penyakit Covid-19.

Peraih penghargaan itu Anika Chebrolu, seorang gadis berusia 14 tahun yang menggunakan metodologi in-silico untuk menemukan molekul timbal yang secara selektif dapat mengikat protein lonjakan virus SARS-CoV-2.

Baca juga: WHO: Obat Remdesivir Tak Bermanfaat untuk Pasien Covid-19

Anika menuturkan, dirinya terinspirasi menemukan obat yang berpotensi menyembuhkan virus, setelah mengetahui tentang pandemi flu 1918 dan mengetahui jumlah orang yang meninggal setiap tahun di AS, meskipun ada vaksinasi tahunan dan obat anti-influenza di pasaran.

Dia mengatakan, tujuan berikutnya adalah berkolaborasi dengan para ilmuwan dan peneliti yang berjuang untuk mengendalikan morbiditas dan mortalitas pandemi Covid-19, dengan mengembangkan temuannya menjadi obat yang sebenarnya untuk virus tersebut.

"Upaya saya untuk menemukan senyawa timbal guna mengikat protein lonjakan virus SARS-CoV-2 musim panas ini mungkin tampak seperti setetes air di lautan, tetapi bisa melengkapi semua upaya ini," katanya, seperti dikutip CNN pada Senin (19/10/2020).

Baca juga: Beberapa Uji Coba Calon Vaksin dan Obat Covid-19 yang Ditangguhkan

"Bagaimana saya lebih jauh mengembangkan molekul ini dengan bantuan ahli virus dan spesialis pengembangan obat akan menentukan keberhasilan upaya ini," tuturnya.

Hingga Selasa (20/10/2020) virus corona telah mencatatkan total 40,6 juta kasus di seluruh dunia menurut penghitungan Worldometers.

Angka kematian sebanyak 1,12 juta, sedangkan pasien sembuh jumlahnya mencapai 30,3 juta.

Baca juga: Gubernur NTT Klaim Punya Obat Herbal yang Bisa Sembuhkan Covid-19

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com