Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Le Cordon Bleu, Sekolah Kuliner Berusia Lebih Dari 1 Abad

Kompas.com - 03/12/2023, 19:50 WIB
Marsha Awang Lisba Siella,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

2. Pastry Diploma

Pastry Diploma menawarkan tiga tingkatan berbeda, seperti Basic, Intermediate, dan Superior Patisserie, dengan durasi tiga bulan dan sembilan bulan.

Biaya program Pastry Diploma dengan durasi tiga bulan pada tingkatan Superior Patisserie berkisar Rp 168.000.000, termasuk biaya pendaftaran sekitar Rp 84.000.000.

Sementara durasi sembilan bulan pada Grand Diploma sekitar Rp 862.000.000, termasuk biaya pendaftaran sekitar Rp 253.000.000.

3. Boulangerie Diploma

Boulangerie Diploma, program unik ini melatih para profesional dan wirausahawan, dalam teknik pembuatan roti serta tren baru di bidangnya.

Program ini didasarkan pada pemahaman, pembelajaran dan penugasan teknik boulangerie melalui kelas teori, konferensi dan kunjungan terkait boulangerie.

Program tersebut menawarkan dua tingkatan, Basic dan Advanced. Serta wajib magang selama dua bulan untuk menyelesaikan program ini. Durasi dari program ini terdapat enam minggu dan tiga bulan.

Biaya program Boulangerie Diploma dengan durasi enam minggu Rp 153.000.000, termasuk biaya pendaftaran sekitar Rp 84.000.000.

Sementara durasi tiga bulan pada program ini sekitar Rp 269.000.000, termasuk biaya pendaftaran sekitar Rp 253.000.000.

4. Wine & Management Diploma

Wine & Management Diploma merupakan program sepuluh bulan. Program ini mengajarkan pengetahuan dan keterampilan melalui pelatihan teori dan praktik, termasuk kunjungan ke kebun anggur dan tiga kali magang.

Kurikulum ini memungkinkan siswa untuk mengevaluasi kualitas wine, menganalisis wine di tingkat dunia, menguasai manajemen, bisnis, dan menemukan perpaduan makanan dan wine.

Biaya program selama sepuluh bulan, sekitar Rp 374.000.000 termasuk biaya pendaftaran sekitar Rp 337.000.000.

5. Advanced Studies in Gastronomy

Advanced Studies in Gastronomy merupakan program multi-disiplin yang berfokus pada sains, sejarah, ekonomi, dan budaya. Kursus ini diajar oleh dosen terkemuka Perancis, profesor universitas, dan pakar internasional.

Kurikulum ini menawarkam durasi selama dua minggu, dengan mengusulkan pemahaman teoritis dan praktis tentang makanan, termasuk makanan dan rasa berdasarkan tema.

Biaya program ini selama dua minggu sekitar Rp 97.000.000.

Baca juga:

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com