Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/09/2023, 09:09 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Kamu sedang ingin memasak menu mi berkuah hangat? Coba ikuti resep mi kari penang dengan isian ayam dan seafood

Cara membuat mie kari yang satu ini menggunakan kaldu ayam yang dimasak dengan santan kemudian diaduk agar tidak pecah. Penggunaan bahan ini yang membuat cita rasanya semakin medok.

Sebagai bumbu halusnya, gunakan bawang merah, ketumbar, cabai merah, dan terasi.

Simak resepnya, dari buku "Masakan Kari nan Lezat" (2013) oleh Pungky S. Nimpuno terbitan Gramedia Pustaka Utama, bikin untuk 3-4 porsi makan.

Baca juga:

Resep mi kari penang

Bahan

  • 200 gram mi kuning
  • 200 gram bihun, rendam dalam air hingga lunak
  • 300 gram udang pancet, rebus dalam air mendidih
  • 100 gram daging kerang hijau
  • 2 cumi asin irisan tipis
  • 300 gram daging dada ayam, rebus dan suwir
  • 200 gram tahu potng goreng
  • 2 batang serai, memarkan bagian putih
  • 500 ml santan kental
  • 1 liter kaldu ayam
  • 1 sdm gula pasir
  • Garam dan minyak secukupnya

Bumbu halus

  • 5 bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 6 cabai merah besar
  • 1 sdm ketumbar, sangrai
  • 1 sdt merica
  • 1 sdt terasi

Cara membuat mi kari penang

  1. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan, irisan tipis cumi kering, dan serai.
  2. Masukkan kaldu ayam, masak hingga mendidih. Masukkan santan, masak hingga mendidih agar tidak pecah.
  3. Masukkan udang, daging kering hijau, suwiran daging ayam, tahu, dan masak hingga lima menit.
  4. Masukkan mi dan bihun, masak hingga matang, tiriskan.
  5. Hidangkan mi kari penang selagi masih panas.

Buku "Masakan Kari nan Lezat" (2013) oleh Pungky S. Nimpuno terbitan Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com