KOMPAS.com - Tempe selain digoreng atau ditumis bisa juga diolah menjadi nugget untuk persedian lauk di rumah.
Nugget tempe dibuat dengan bahan tempe, ayam, tepung roti, telur, susu cair, putih telur, mentega, dan minyak goreng.
Setelah itu untuk bumbu nugget tempe terdiri dari, bawang putih, lada bubuk, minyak ikan, garam, dan gula pasir.
Simak cara membuat nugget tempe untuk stok lauk frozen, dikutip dari buku "HIDANGAN SPESIAL TAHU & TEMPE" (2009) karya Susi Astuti terbitan Puspa Swara.
Baca juga:
Baca juga: Resep Nugget Tempe, Sajian Vegetarian
1. Campur tempe, ayam cincang, tepung roti, telur, susu cair, dan semua bumbu, aduk rata.
2. Siapkan loyang 10 x 22 sentimeter, olesi dengan mentega. Tuang adonan, kukus 30 menit atau hingga matang. Angkat dan dinginkan.
3. Keluarkan adonan dari loyang. Iris adonan nugget 1 x 1 x 10 sentimeter, gulingkan ke kocokan putih telur, lalu ke tepung roti.
4. Simpan adonan nugget dalam kulkas 25 menit atau hingga tepung roti menempel sempurna.
5. Panaskan minyak, goreng nugget dengan minyak cukup dan api sedang hingga kuning. Angkat dan tiriskan.
6. Sajikan dengan saus tomat dan saus sambal.
Tips:
Agar rasa dan aroma nugget sempurna, jangan gunakan susu kental manis yang diencerkan. Sebaiknya, gunakan susu segar dalam kemasan.
Buku "HIDANGAN SPESIAL TAHU & TEMPE" (2009) karya Susi Astuti terbitan Puspa Swara.
View this post on Instagram
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.