Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/06/2023, 18:36 WIB
Yuharrani Aisyah

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Berawal dari sebuah unggahan di Twitter dan sejumlah video di FYP TikTok, membawa saya kembali ke Yogyakarta.

Baik unggahan dan video tersebut membagikan ulasan mengenai sebuah gerai ramen yang baru buka di Umbulharjo, Yogyakarta. Roka atau disebut juga Roka Ramen, namanya.

Tiba di Roka pada Sabtu (3/12/2022), saya mendapati gerai ramen ini berada di sebuah rumah. Memasuki pagar, terlihat semua meja penuh dengan pelanggan.

Roka didirikan oleh pasangan suami istri, Rendy Ekaputra dan Diana Anggriani. 

"Roka berdiri 19 Oktober 2022. Kita buka di rumah untuk menghemat biaya, ini rumah milik orang tua. Kita tinggal di sini udah 2 tahun," jelas Dian, panggilan akrab Diana Anggriani, ketika dihubungi Kompas.com, Rabu (7/12/2022).

Sementara, di dekat pagar terdapat tempat duduk yang mampu memuat lebih kurang 10-15 orang. Di situlah, tempat pelanggan menunggu mendapatkan meja.

Petugas dari Roka yang akan mendata dan mengantarkan pelanggan menuju meja.

Saya menunggu di kursi tersebut selama lebih kurang 15 menit. Setelah mendapatkan tempat duduk dan memesan makanan, saya kembali menunggu sekitar satu jam sampai ramen tiba.

Roka Ramen Jogja
Lokasi Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta
[ Google Maps]
Jam dan hari buka Senin-Kamis 11.00-21.00 WIB | Jumat-Minggu 11.00-21.30 WIB
Harga Mulai dari Rp 27.500

Baca juga:

Cara memesan ramen di Roka Ramen

Ketika memesan, pelanggan akan disuguhi secarik kertas berisi preferensi ramen yang mau dimakan. Kamu dapat memilih tekstur mi firm (padat), normal, atau soft (lembut/lembek).

Terdapat juga pilihan tingkat kepedasan yaitu none (tanpa sambal), mild (agak pedas), hot (pedas), dan extra hot (sangat pedas).

Tidak perlu khawatir rasa kuah ramen akan tenggelam dengan rasa pedas karena sambal disajikan terpisah di mangkuk kecil.

Saya memesan Ultimate Izumi Shoyu Ramen Special dan Ultimate Kimura Shoyu Ramen Special, dua ramen yang menurut Dian paling diminati di Roka.

Tekstur mi normal dan sambal mild menjadi pilihan saya karena ingin mencicipi rasa kuah otentik tanpa perlu kepedasan.

Begitu ramen tiba di meja, saya agak terkejut karena ukuran mangkuknya cukup besar. Sampai saya ukur menggunakan telapak tangan.

Ultimate Izumi Shoyu Ramen Special, salah satu ramen best seller di Roka.KOMPAS.com/YUHARRANI AISYAH Ultimate Izumi Shoyu Ramen Special, salah satu ramen best seller di Roka.

Izumi Special dan Kimura Special dilengkapi dengan chicken chashu, kikurage, telur ramen, biji jagung, daun bawang, dan nori.

Terlihat dari kuahnya, Kimura Special sedikit lebih pekat daripada Izumi Special.

Memakan ramen tentu harus diawali dari menyeruput kuahnya. Rasa kuah Izumi Special cenderung lebih ringan daripada Kimura Special.

Gurih dan sedikit manis terasa ketika mencicipi kuah Izumi Special. Sementara, kuah Kimura Special rasa gurihnya lebih menonjol tanpa ada rasa manis.

Beranjak ke bintang utamanya yaitu mi ramen. Saya pencinta mi bertekstur tidak padat maupun tidak lembek. Menurut saya, tekstur mi ramen ini pas dan tidak alot saat dikunyah.

Kemudian saya melanjutkan menyantap chicken chashu, rasanya gurih dan sedikit manis dengan aroma smoky.

Baca juga:

Salah satu ramen best seller di Roka adalah Ultimate Kimura Shoyu Ramen Special.KOMPAS.com/YUHARRANI AISYAH Salah satu ramen best seller di Roka adalah Ultimate Kimura Shoyu Ramen Special.

Berikutnya giliran menyantap telur ramen. Kuning telurnya berwarna oranye pekat. Walau tekstur kuning telur padat tetapi kelihatannya seperti masih cair.

Tekstur telur ramen kenyal tetapi bukan alot. Lidah saya tidak merasakan rasa yang dominan, tidak asin, tidak manis. Terasa gurih yang ringan.

Saya pikir, rasa telur ramen cocok dengan rasa kuah yang creamy dan dominan gurih.

Pelengkap lain seperti kikurage, nori, daun bawang, dan biji jagung melengkapi pengalaman makan ramen di Roka Ramen.

Keempat pelengkap tersebut mempunyai tekstur gurih dengan rasa tawar sehingga cocok sekali dipadukan bersama kuah ramen.

Harga ramen di Roka Ramen mulai dari Rp 27.500. Sementara, menu yang saya pesan harganya Rp 34.500.

Kamu dapat memesan ocha panas atau dingin free refill untuk menemani makan ramen. Harga ocha Rp 8.000, kamu bisa mengisi ulang tanpa batas.

Gerai Roka Ramen buka setiap hari, seperti informasi pada Instagram @roka.id. Senin sampai Kamis buka mulai dari pukul 11.00 WIB, pemesanan terakhir pukul 21.00 WIB.

Sementara itu, Jumat sampai Minggu buka mulai dari pukul 11.00 WIB dengan waktu pemesanan terakhir pukul 21.30 WIB.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com