Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Pepes Teri Nasi untuk Ide Menu Makan Malam

Kompas.com - 18/10/2022, 19:05 WIB
Nuril Laili Azizah

Penulis

KOMPAS.com - Teri nasi biasanya dimasak menjadi sambal goreng kering, bakwan, dan campuran orek tempe.

Selain itu, kamu bisa mengolah teri nasi menjadi pepes yang nikmat, dimakan bersama nasi hangat.

Pepes teri nasi dibuat dengan bumbu terdiri dari bawang merah, bawang putih, ketumbar, cabai merah, daun kunyit, serai, dan garam.

Pepes teri nasi mudah cara membuatnya, bahannya juga gampang diperoleh. Selain itu bisa untuk ide hidangan makan malam. 

Simak resep pepes teri nasi berikut ini, dikutip dari buku "180 Resep Masakan Nusantara Racikan Nyonya Rumah" (2019) karya Julie Sutarjana terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga:

Resep pepes teri nasi

Bahan:

  • 300 gram teri nasi segar
  • 1 butir telur ayam, kocok lepas
  • 100 ml santan kental
  • Daun pisang secukupnya untuk membungkus
  • Lidi secukupnya untuk menyemat

Bumbu yang dihaluskan:

  • 5 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1/2 sdt ketumbar bubuk
  • Garam secukupnya

Bumbu lain:

  • 3 buah cabai merah, iris halus
  • 1 lembar daun kunyit, iris halus
  • 1 batang serai bagian putihnya, potong @ 3 cm dan memarkan

Baca juga:

Cara membuat pepes teri nasi:

1. Campur teri dengan bumbu yang dihaluskan dan bumbu lainnya menjadi satu, aduk rata.

2. Masukkan telur dan santan, aduk hingga tercampur rata.

3. Ambil selembar daun pisang, beri adonan teri berbumbu. Bungkus bentuk memanjang dan semat dengan lidi.

4. Kukus selama 20 menit hingga matang. Angkat dan biarkan dingin.

5. Panggang di atas bara api sambil dibolak-balik hingga kecoklatan. Angkat.

6. Hidangkan selagi hangat.

Buku "180 Resep Masakan Nusantara Racikan Nyonya Rumah" (2019) karya Julie Sutarjana terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com