Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Nasi Goreng Enak di Yogyakarta, Cocok untuk Makan Malam

Kompas.com - 20/02/2022, 22:03 WIB
Lea Lyliana

Penulis

KOMPAS.com - Nasi goreng bisa dibilang sebagai 'comfort food' masyarakat Indonesia. Sajian ini bisa dinikmati untuk sarapan atau makan malam. 

Di Yogyakarta ada beberapa tempat makan nasi goreng yang terkenal enak. Beberapa di antaranya punya menu nasi goreng yang khas. 

Baca juga:

Berikut 15 nasi goreng enak di Yogyakarta yang bisa dicoba saat berada di sana. 

Ilustrasi nasi goreng sosis menggunakan sisa bahan barbequeDok. Pexels/ RODNAE Productions Ilustrasi nasi goreng sosis menggunakan sisa bahan barbeque

1. Nasi Goreng Padmanaba

Nasi Goreng Padmanaba berlokasi di Jalan Yos Sudarso, Kotabaru, Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta. Warung nasi goreng ini menyajikan nasi goreng sapi dengan rempah yang kuat.

Jika ke sini, kamu bisa memesan nasi goreng sapi biasa dan jumbo. Harga satu porsinya mulai Rp 16.000. Jam buka Nasi Goreng Padmanaba pukul 18.00-24.00 WIB. 

Baca juga:

Walau buka hingga dini hari tapi warung nasi goreng ini tak pernah sepi pembeli. Kalau ke sini, kamu pun harus sabar antre. 

2. Nasi Goreng Sapi Kantor Notaris (Kanot)

Jika ingin mencicipi nasi goreng sapi, kamu bisa datang ke Nasi Goreng Sapi Kantor Notaris.

Lokasinya ada di Jalan Atmosukarto Nomor 11, Kotabaru, Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta. Warung nasi goreng ini punya menu nasi goreng sapi yang terkenal enak. 

Penyajian nasi gorengnya biasanya dengan emping, acar timun, dan telur. Harga satu porsinya kurang lebih Rp 15.000. Jam buka warung nasi goreng ini pukul 18.00-21.00 WIB. 

Baca juga:

Kalau ke sini sebaiknya jangan terlalu malam agar tidak kehabisan. 

3. Nasi Goreng Kambing Pak Gito

Ilustrasi nasi goreng kambingShutterstock/adie.foodtography Ilustrasi nasi goreng kambing

Nasi Goreng Kambing Pak Gito bisa jadi pilihan untuk makan malam. Warung nasi goreng ini menyajikan nasi goreng dengan porsi yang cukup banyak. 

Potongan daging kambingnya empuk dan tidak apek. Harga satu piring nasi goreng kambing di tempat ini Rp 15.000-an. 

Baca juga:

Lokasi Nasi Goreng Kambing Pak Gito ada di Jalan Langensari Nomor 1, Klitren, Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta. Jam bukanya 17.00-23.00 WIB tapi pada Kamis tutup.


4. Nasi Goreng Babat Iso Mandiri

Di Yogyakarta ada satu nasi goreng babat yang terkenal enak, yaitu Nasi Goreng Babat Iso Mandiri. Lokasinya ada di Jalan Mrican Baru Nomor 1C, Mrican, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. 

Di sini tersedia nasi goreng babat iso dengan pete dan tanpa pete. Jika tidak suka babat iso, kamu pun bisa memesan nasi goreng telur. Kisaran harga satu porsinya Rp 15.000. 

Baca juga:

Jam buka Nasi Goreng Babat Iso Mandiri setiap hari pukul 18.00-23.00 WIB. 

5. Nasgor 212 Seturan

Di Nasgor 212 Seturan kamu bisa menikmati aneka nasi goreng sembari menikmati sepoi-sepoi angin persawahan. 

Menu yang ditawarkan cukup beragam, mulai dari nasi goreng ikan asin hingga bandeng. Harga satu porsinya sekitar Rp 9.000 - Rp 15.000. 

Baca juga:

Lokasi Nasgor 212 ada di Jalan Selokan Mataram Nomor 130, Dabag, Condongcatur, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Jam bukanya pukul 08.30-22.30 WIB. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com