Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Museum Gastronomi Indonesia Hadir Virtual di Indonesia

Kompas.com - 17/06/2021, 19:14 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

“Pengguna bisa berpindah dari satu tempat ke tempat lain, lalu belajar tentang sejarah, asal usul, proses budaya, cerita tentang kekayaan gastronomi Indonesia," kata Dimas. 

Proses pembelajaran tersebut, ia sebutkan dilakukan pengguna tanpa batasan ruang.

Dari tumpeng sampai rempah

Koordinator penggagas MGI Hindah Jatiningrum Muaris mengatakan bahwa dalam prosesnya, para dewan pakar dan penggagas berusaha menuangkan semua ide materi museum.

“Waktu itu daftar isinya sampai 26 bab yang kita mau tampilkan di museum. Setelah diskusi lebih lama, akhirnya menjadi tujuh bab,” tutur Hindah.

Ketujuh bab tersebut kemudian bisa ditemukan dengan sebutan zona-zona di MGI.

Di antaranya adalah Beranda, Tumpeng sebagai Makanan Perlambang, Rempah dan Bumbu, Ragam Makanan dan Minuman Nusantara, Dapur Pawon, E-Library, serta Laut dan Makanan Masa Depan Indonesia.

Ketujuh zona tersebut nantinya akan terus dikembangkan secara bertahap. Saat ini pun belum semua zona bisa diakses oleh pengunjung, baru tiga zona pertama saja yang sudah bisa diakses.

Tak hanya berbentuk virtual, para penggagas pun berharap bisa merealisasikan MGI dalam bentuk museum fisik yang bisa dikunjungi secara langsung di masa depan.

Baca juga: 6 Aspek dalam Gastronomi Indonesia, dari Sejarah sampai Etika Makan

Nantinya, MGI juga diharapkan akan menjadi marketplace bagi industri UMKM penghasil bumbu-bumbu masakan khas dan kerajinan dari berbagai daerah.

Saat ini, MGI sudah bisa diakses secara virtual melalui situs museumgastronomi.id. Dalam situs tersebut, kamu akan diajak untuk seakan-akan mengunjungi sebuah rumah tradisional.

Rumah tersebut dimulai dari bagian berandanya, dengan sambutan dari Ketua IGC Ria Musiawan mengenai konten museum tersebut.

Kamu bisa berinteraksi virtual dengan memutar layar 360 derajat, melihat keseluruhan bagian rumah animasi tersebut.

Baca juga: Sejarah Pala, Rempah dengan Kisah Penuh Darah

Di sana juga terdapat gambar-gambar tertentu yang ketika di-klik akan muncul narasi penjelasan mengenai sajian tersebut.

Ada pula video penjelasan sejarah jalur rempah yang krusial di Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com