Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Kue Bulan Tradisional Pakai Pasta Biji Teratai dan Kuning Telur Asin

Kompas.com - 02/10/2020, 15:12 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi


KOMPAS.com – Perayaan Kue Bulan dirayakan dengan memakan kue bulan.

Kue berbentuk bulat ini jadi simbol penghormatan untuk Dewi Bulan, Chang E.

Kue bulan tradisional biasanya menggunakan isian berupa biji teratai dan kuning telur asin di bagian tengahnya. Kue bulan jenis ini terkenal berasal dari Kanton. 

Jika bosan membelinya, kamu juga bisa coba membuatnya sendiri di rumah kali ini.

Baca juga: Resep Snow Skin Mooncake, Kue Bulan yang Tidak Dipanggang

Berikut ini resep kue bulan gaya Kanton, seperti dilansir dari Taste Atlas.

Pastanya dibuat dari dasar.

Sebaiknya kamu memulai persiapan membuat kue bulan ini sejak sehari sebelumnya karena biji teratai harus direndam dulu semalaman sebelum diolah.

Resep Kue Bulan Tradisional: 

Bahan isian pasta biji teratai:

  • 150 gram biji teratai kering
  • 120 gram gula kastor
  • 80 gram minyak sayur
  • ½ sendok teh garam

Kue bulan di JW Marriott JakartaDok. JW Marriott Jakarta Kue bulan di JW Marriott Jakarta

Bahan adonan kue bulan:

  • 180 gram tepung terigu
  • 125 gram madu (bisa diganti dengan golden syrup)
  • 1/8 sendok teh (0,5 gram) pengembang
  • 55 gram minyak kacang tanah

Bahan lainnya:

  • 20 telur asin
  • 1 buah kuning telur
  • 1 sendok makan putih telur

Alat khusus: cetakan kue bulan (bisa dibeli di e-commerce)

Cara membuat kue bulan tradisional:

1. Pertama, rendam biji teratai kering dalam air selama 6-8 jam. Setelah menjadi lembut, pecahkan tiap biji menjadi dua dengan menggunakan jari.

Jika kamu menemukan kecambah di antara pecahan tersebut, buang kecambah tersebut.

2. Tempatkan biji teratai yang sudah direndam dalam wajan, lalu tuang air hingga menutupi biji tersebut. Panaskan hingga mendidih, lalu kecilkan api jadi tingkat rendah.

Baca juga: Apa Itu Perayaan Kue Bulan yang Dirayakan Orang Tionghoa?

3. Tutup wajan, lalu didihkan perlahan selama dua jam sampai air terlihat putih seperti susu dan biji teratai mulai hancur.

4. Pindahkan biji teratai yang sudah matang tersebut dan cairannya ke dalam blender, lalu haluskan sampai lembut dan terlihat halus.

Kemudian pindahkan larutan tersebut ke wajan anti lengket dan panaskan dengan api sedang.

5. Tambahkan minyak sayur perlahan-lahan sambil diaduk sampai terserap sempurna. Lalu tambahkan garam dan dula kastor, aduk sampai gula benar-benar larut.

Ilustrasi biji teratai untuk membuat pasta isian kue bulanShutterstock/Amawasri Pakdara Ilustrasi biji teratai untuk membuat pasta isian kue bulan

6. Jika kamu ingin isian yang agak gurih, tambahkan jumlah garam. Terus aduk sampai pasta mengental dan cairannya menguap.

Pasta akan siap digunakan ketika sudah mencapai tekstur seperti adonan. Pindahkan ke piring baru dan biarkan hingga dingin.

7. Sementara itu, siapkan adonan kue bulan. Campur pengembang dan ½ sendok teh air dalam mangkuk besar sampai larut.

8. Tambahkan madu dan minyak kacang tanah lalu aduk hingga tercampur rata.

Kemudian masukkan tepung dan aduk dengan spatula sampai lembut dan terbentuk adonan yang lengket.

Baca juga: Perayaan Kue Bulan, Tradisi Apa yang Dilakukan di China dan Indonesia?

9. Pindahkan adonan ke atas lapisan plastik wrap yang lebar, bungkus lalu istirahatkan di suhu ruang selama 1-2 jam.

10. Buka telur asin satu per satu, lalu letakkan di mangkuk kecil. Pisahkan kuning telur dan putih telur perlahan-lahan dengan menggunakan sendok berlubang. 

Lalu pindahkan ke mangkuk besar berisikan air untuk memisahkan sisa putih telur yang tertinggal.

Tiriskan kuning telur, keringkan perlahan dengan tisu dapur, lalu susun di piring.

11. Sekarang mulai susun kue bulannya. Untuk 50 gram kue bulan, berat total isian (kuning telur+pasta biji teratai) harus sekitar 35 gram. Misalnya, untuk 15 gram kuning telur asin, kamu membutuhkan 20 gram pasta biji teratai.

Ilustrasi telur asin merah. Dok. Shutterstock/Kaleidoscope85 Ilustrasi telur asin merah.

12. Agar komposisinya pas, timbang kuning telur lebih dulu dengan timbangan dapur. Lalu tambahkan pasta biji teratai hingga berat total keduanya mencapai 35 gram tepat.

13. Bentuk setiap porsi pasta biji teratai jadi berbentuk bola, lalu tekan dengan telapak tangan hingga terbentuk lingkaran gepeng.

14. Tempatkan kuning telur asin di tengahnya, lalu bungkus kuning telur dengan pasta biji teratai secara perlahan menggunakan jempol dan telunjuk. 

Baca juga: 6 Jenis Kue Bulan di China, dari Isi Telur Asin sampai Kelopak Mawar

Bungkus sampai menutupi seluruh bagian kuning telur asin. Bentuk lagi jadi bulatan, lalu ulangi sampai semua kuning telur tertutupi adonan.

15. Sekarang bagi adonan jadi porsi berukuran 15 gram. Jumlah adonan untuk resep ini cukup untuk 20 kue bulan, maka pastikan agar beratnya tepat.

Susun adonan di atas piring bersih, ambil satu, lalu tutupi sisanya dengan plastik wrap.

16. Taburi tanganmu dengan tepung, lalu gulungkan satu porsi adonan jadi berbentuk bola, tekan dengan telapak tangan sampai adonan berbentuk lingkaran gepeng.

17. Tempatkan isian kue bulan di tengah adonan, lalu tarik perlahan bagian pinggir adonan dengan jempol dan telunjuk, sehingga isian tertutupi sempurna dengan adonan.

Ilustrasi kue bulanShutterstock/Dragon Images Ilustrasi kue bulan

18. Tutup bagian atas adonan sehingga tidak ada sisi yang terbuka, dan gulung lagi menjadi bentuk bola.

Ulangi hal yang sama pada sisa isian dan adonan tersisa. Jangan lupa taburi adonan kue bulan dengan tepung agar tidak lengket.

19. Panaskan oven lebih dulu dengan suhu 180 derajat Celsius. Lapisi baking tray dengan perkamen baking atau baking sheet dari silikon.

Baca juga: Cara Simpan Kue Bulan agar Awet sampai 3 Minggu

20. Sambil menunggu oven memanas, bentuk kue bulan menggunakan cetakan kue bulan. gulung setiap kue bulan jadi bola memanjang yang pas dengan bukaan cetakan kue bulan.

21. Dengan lembut tempatkan kue bulan ke dalam cetakan, tekan perlakan, lalu keluarkan dan tempatkan ke atas baking tray. Tempatkan baking tray di dalam oven lalu panggang selama 5 menit.

22. Sambil menunggu, buat larutan egg wash untuk melapisi kue bulan dengan mengaduk satu kuning telur dengan satu sendok makan putih telur.

23. Setelah dipanggang lima menit, lapisi kue bulan dengan olesan egg wash. Kembalikan ke dalam oven lalu panggang lagi selama 15 menit.

24. Dinginkan kue bulan di atas rak berongga di suhu ruang. Lalu pindahkan ke wadah tertutup, dan tutup rapat.

Biarkan kue bulan selama 1-2 hari agar teksturnya jadi lembut. Kue bulan pun siap disajikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com