Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Seared Rib Eye with Mushroom Sauce, Steak ala Hotel Bintang 5 di Bali

Kompas.com - 12/06/2020, 18:07 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

Biarkan bawang bombay terkaramelisasi, lanjutkan memasak daging. Jika crust sudah terbentuk di kedua sisi, masukkan mentega ke dalamnya.

Dengan menggunakan sendok, basting atau siramkan mentega bersama daun timi, rosemary, dan bawang putih ke seluruh permukaan daging.

“Kita cari kematangan dari proses basting ini. Butter akan memberikan moisture dan memasak daging secara perlahan,” kata Chef Wisnu.

Basting daging dengan menggunakan api sedang, lalu biarkan beberapa saat. Sambil menunggu daging benar-benar matang, kembali kerjakan sausnya.

Jika bawang bombay sudah harum dan terkaramelisasi, tuang balsamic vinegar ke dalamnya. Didihkan sambil terus diaduk sampai tereduksi jadi setengahnya saja.

Kemudian masukkan demi-glace atau brown stock ke dalamnya. Brown stock adalah saus yang dibuat dari tulang sapi yang dipanggang dan direbus dalam air selama 3-6 jam.

Aduk rata, lalu didihkan dan reduksi dengan api sedang hingga berkurang setengahnya. Matikan api.

Jika steak dirasa sudah mencapai kematangan yang diinginkan, angkat steak dan sisihkan.

Baca juga: 18 Cara Menyimpan Bahan Makanan dari Buah, Sayur, Daging, sampai Keju agar Tidak Busuk

 

Istirahatkan daging steak selama beberapa saat agar semua sari yang tadi keluar saat dimasak, bisa diserap kembali oleh daging dan daging pun tidak kering.

Selain steak dan saus, Chef Wisnu juga menyajikan mashed potato dan asparagus sepagai pendamping.

Selama menunggu saus tereduksi, ia juga menyiapkan mashed potato atau kentang tumbuk.

Caranya cukup mudah. Ia sudah menyiapkan kentang yang sudah direbus dan ditumbuk sebelumnya.

Kemudian panaskan cooking cream 75 ml di dalam panci. Lalu masukkan 56 gram mashed potato ke dalamnya. Panaskan sambil terus diaduk sampai keduanya tercampur rata. Bumbui dengan garam dan lada sesuai selera.

Selain kentang, kamu juga bisa menggantinya dengan ubi ungu, labu, atau ubi jalar. Untuk campurannya pun jika tak punya krim, bisa juga menggunakan susu atau air.

Jika tekstur mashed potato sudah terlihat begitu lembut, matikan api dan sisihkan. Tekstur mashed potato yang baik adalah yang sudah teremulsi dengan baik.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com