Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deretan 11 Beasiswa S2 Dalam Negeri, Bisa Kuliah Gratis

Kompas.com - 08/09/2023, 07:05 WIB
Mahar Prastiwi,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

8. Beasiswa CIMB ASEAN

Beasiswa CIMB ASEAN 2023 juga bisa digunakan untuk kuliah S1 dan S2 di dalam negeri. Syarat untuk mendaftar beasiswa S2 dalam negeri dari CIMB ASEAN ini merupakan warga negara ASEAN seperti Singapura, Thailand, Malaysia, Indonesia, Kamboja, Filipina, dan Vietnam.

Pendaftar beasiswa CIMB ASEAN maksimal berusia 27 tahun serta memiliki keinginan untuk mengejar karier dalam bidang keuangan dan perbankan.

Lalu memperoleh IPK minimal 3,25 dalam skala 4,00 dan dibuktikan dengan transkip nilai, serta tidak sedang menerima beasiswa lain atau double beasiswa.

Informasi lengkap mengenai beasiswa CIMB ASEAN bisa dibaca di laman ini https://www.cimb.com/en/careers/students/cimb-asean-scholarship.html.

Baca juga: 6 Beasiswa S1-S3 ke Luar Negeri Tanpa Syarat Batasan Usia

9. Beasiswa Tanoto Foundation

Salah satu beasiswa dari perusahaan swasta yang banyak dinanti adalah beasiswa Tanoto Foundation. 

Tanoto Foundation adalah salah satu yayasan yang memberikan beasiswa S-2 secara penuh.

Salah satu syarat untuk mendapatkan beasiswa ini adalah minimal IPK 3,25 dengan pengalaman kerja minimal 2 tahun.

Informasi lengkap beasiswa ini bisa dibaca lewat laman ini https://www.tanotofoundation.org/id/teladan-2024/.

10. Beasiswa ISDB (Islamic Development Bank)

Beasiswa Islamic Development Bank (IsDB) adalah sebuah program beasiswa untuk melanjutkan studi S1 S2 S3 dalam negeri atau luar negeri.

Indonesia adalah salah satu anggota Islamic Development Bank (IsDB). IsDB merupakan Bank Pembangunan Islam yang anggotanya terdiri dari negara-negara Islam di dunia.

Informasi tentang beasiswa ini dapat dibaca lewat laman https://www.isdb.org/scholarships-backup/the-programmes.

11. Beasiswa Dexa Award

Dexa Award Science Scholarship adalah program beasiswa S2 penuh. Pendaftar beasiswa ini  bebas memilih prodi di seluruh kampus berakreditasi A di Indonesia, proposal riset S2 yang diajukan terkait kesehatan manusia, dapat diikuti oleh mahasiswa dari semua prodi

Pemenang Dexa Award Science Scholarship memiliki kesempatan berkarier di Dexa Group.

Informasi tentang beasiswa S2 dalam negeri dari Dexa Award ini dapat dilihat dari laman https://www.dexascholarship.com/

Baca juga: 10 Kampus Termuda di Dunia Versi THE Young University Rankings 2023

Demikian informasi mengenai 11 beasiswa S2 dalam negeri yang bisa kamu coba. Masing-masing program beasiswa biasanya punya syarat dan kriteria berbeda-beda. Kamu bisa mengecek di laman resmi masing-masing beasiswa untuk mendaftar dan merasakan manfaatnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com