Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KIP Kuliah 2023 untuk Kampus Swasta Dibuka Besok, Cek Daftar PTS

Kompas.com - 22/06/2023, 16:31 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

  • Kepemilikan program bantuan pendidikan nasional dalam bentuk Kartu Indonesia Pintar (KIP) atau
  • Berasal dari keluarga peserta Program Keluarga Harapan (PKH) atau
  • Keluarga pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) atau
  • Mahasiswa dari panti sosial/panti asuhan atau
  • Mahasiswa dari keluarga yang masuk Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Apabila calon penerima tidak memenuhi salah satu dari 5 kriteria di atas, dapat mendaftar KIP Kuliah selama memenuhi persyaratan tidak mampu secara ekonomi, yang dibuktikan melalui pendapatan kotor gabungan orang tua/wali maksimal Rp 4.000.000 setiap bulan atau pendapatan kotor gabungan orang tua/wali dibagi jumlah anggota keluarga paling banyak Rp 750.000,00.

5. Lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru, dan diterima di PTN atau PTS pada program studi (prodi) dengan Akreditasi A, B, atau C (khusus Akreditasi C dimungkinkan dengan pertimbangan tertentu pada prodi).

Cara daftar KIP Kuliah 2023

Sebelum melakukan pendaftaran Seleksi Mandiri PTS KIP Kuliah 2023, peserta dapat menyiapkan beberapa data seperti NISN, NPSN, dan NIK. Berikut ini tata cara pendaftaran Seleksi Mandiri PTS KIP Kuliah 2023:

1. Kunjungi laman https://kip–kuliah.kemdikbud.go.id/siswa/pendaftaran/baru, untuk mendaftar Seleksi Mandiri PTS KIP Kuliah 2023.

2. Masukan data  NIK, NISN, NPSN, dan alamat surel aktif.

3. Pilih menu "Proses Selanjutnya".

4. Sistem KIP Kuliah akan melakukan validasi NIK, NISN dan NPSN serta kelayakan penerima.

5. Apabila proses validasi berhasil, Sistem KIP Kuliah akan mengirimkan Nomor Pendaftaran dan Kode Akses ke alamat surel yang telah didaftarkan.

6. Nomor Pendaftaran dan Kode Akses digunakan login ke Akun KIP Kuliah melalui laman https://kip–kuliah.kemdikbud.go.id/siswa/auth/login.

7. Kunjungi laman https://kip–kuliah.kemdikbud.go.id/siswa/auth/login., dan login menggunakan Nomor Pendaftaran dan Kode Akses.

8. Pilih KIP Kuliah Merdeka sesuai jalur seleksi seperti SNBP, SNBT, atau Mandiri.

9. PTS akan melakukan verifikasi lanjut bagi calon penerima KIP Kuliah 2023 yang telah diterima sebelum diusulkan ke Puslapdik sebagai penerima manfaat.

Demikian cara mengecek perguruan tinggi swasta yang buka KIP Kuliah 2023, syarat dn cara daftar yang bisa disimak calon mahasiswa. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com