Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemendikbud Ubah Komponen Penilaian Jalur SNMPTN, Siswa Simak

Kompas.com - 07/09/2022, 15:25 WIB
Angela Siallagan,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

“Jadinya asal minimal 50 persen itu nilai rata-rata, sisanya adalah terserah bisa nilai rata-rata ditinggikan oleh PTN, bisa juga seluruh 50 persen nya lagi pilihan PTN dan prodi tersebut untuk menentukan apa komposisinya.”

Baca juga: Nadiem Bakal Luncurkan Skema Baru Seleksi Masuk PTN Besok

Penentuan tersebut lanjut Nadiem bisa saja berbeda antara prodi di dalam PTN yang sama. Namun, perubahan yang terbesar yakni memasang 50 persen dari pada bobot tersebut yakni nilai rata-rata secara keseluruhan dari seluruh mata pelajaran. Dengan demikian, semua mata pelajaran masih ada bobot dan nilainya.

Dengan melakukan perubahan tersebut, Nadiem mengungkapkan bahwa para peserta didik akan terdorong untuk berprestasi di seluruh mata pelajaran. Guru-gurunya juga akan melihat adanya motivasi untuk peserta didik untuk mendapatkan angka yang cukup baik di seluruh rapor murid tersebut.

Demikian halnya dengan peserta didik, mereka akan terdorong untuk mengeksplorasi minat dan bakatnya secara mendalam. Jadi, walaupun 50 persen merupakan nilai dari mata pelajaran, masih ada 50 persennya lagi bisa berdasarkan fokus atau spesialitas dari murid tersebut yang berhubungan dengan prodi yang sesuai dengan minat dan bakatnya.

Maka, ada keseimbangan antara ingin mendapatkan angka yang baik pada rapor secara keseluruhan, tetapi yang lebih penting lagi dan sama besarnya adalah area fokus atau spesialitas minat dan bakat setiap murid.

Baca juga: Nadiem Pimpin Pertemuan Tingkat Menteri Pendidikan G20, Ajak Delegasi Gotong Royong

Agar bisa sukses pada jalur tersebut, peserta didik harus menyadari bahwa seluruh mata pelajaran masih penting dan membangun prestasinya sesuai dengan minat dan bakatnya.

Beberapa faktor yang perlu diperhartikan siswa yang ikut SNMPTN

Nadiem menegaskan bahwa dukungan orang tua dan guru sangat berperan penting. Hal tersebut dapat mendorong peserta didik untuk berprestasi dan memilih prodi sesuai dengan minat dan bakat akan meningkatkan potensi kesuksesan peserta didik pada jalur ini. Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan

1. Fokus untuk belajar secara menyeluruh

2. Gali minat dan bakat secara tekun

3. Tingkatkan prestasi sesuai minat dan bakat

4. Eksplorasi pilihan prodi pendidikan tinggi sesuai minat dan bakat5. Cari tahu komponen penilaian dan pembobotan spesifik untuk prodi yang diminati

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com