Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Datang ke UNS, Erick Thohir Sampaikan Pesan Menohok

Kompas.com - 07/02/2022, 13:40 WIB
Dian Ihsan

Penulis

Erick Thohir menyampaikan, saat ini dibutuhkan 17 juta tenaga kerja yang adaptif terhadap teknologi dan mampu berakselerasi sesuai perubahan zaman.

Hal ini disebabkan oleh banyaknya pekerjaan baru yang lahir, sementara pekerjaan konvensional dan lama akan hilang tergantikan oleh teknologi.

"Adalah sebuah keharusan di mana pertumbuhan ekonomi Indonesia harus didasarkan pada kemampuan bangsa kita untuk menciptakan kemampuan sumber daya manusia terbaik," tegas Erick Thohir.

Dia mencontohkan pekerjaan baru yang akan lahir dan sudah diminati banyak perusahaan.

Di antaranya data scientist and analyst, big data engineer, biotechnology and food engineering, market research, hingga medical personal and technologies.

Baca juga: Wings Group Buka Lowongan Kerja Lulusan S1/S2, Ini Syaratnya

"Karena itu saya bersama para rektor dan ketika saya diundang untuk jadi pembicara, penting bagi universitas, BUMN, swasta, dan pemerintah pusat dan daerah mulai membikin mapping ulang mana pekerjaan yang tumbuh. Karena percuma kita mendidik mahasiswa tetapi pekerjaannya hilang karena teknologi," tukas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com