Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/01/2022, 08:56 WIB

 

KOMPAS.com - Institut Pertanian Bogor (IPB) University telah mengumumkan beberapa jalur mandiri yang siap dibuka sebentar lagi.

Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan IPB University Drajat Martianto, mengatakan para siswa bisa mempersiapkan diri sebelum jalur mandiri ini dibuka.

"Siswa dan sekolah, bisa mempersiapkan diri dan melihat rincian persyaratan di admisi IPB," ujarnya, saat mengisi sosialisasi SNMPTN, UTBK-SBMPTN, dan Jalur Mandiri 2022 di IPB TV, Minggu (23/1/2022).

Sementara, ada sekitar 4.370an mahasiswa baru yang siap diterima tahun ini. Untuk jalur mandiri, ada kuota sebesar 25 persen. Ia mengatakan, jalur mandiri kali ini ada yang baru.

Baca juga: Jurusan Kuliah IPA-IPS Paling Diminati di SBMPTN UI, UGM, UB, Unpad

Yakni, IPB University ikut hadir dalam Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri Wilayah Barat (SMMPTN) 2022/2023. "Tetapi tidak banyak kuotanya. Per prodi rata-rata hanya ada 3 kuota saja. Ini adalah sub jalur mandiri terbaru dari IPB University," ujarnya.

Totalnya, ada 6 sub jalur penerimaan mahasiswa baru secara mandiri. Yakni, Ujian Tulis Mandiri Berbasis Komputer (UTM-BK),  Beasiswa Utusan Daerah (BUD), Kelas Internasional WNI, Jalur Ketua OSIS, Jalur Prestasi Internasional dan Nasional (PIN) dan SMMPTN Barat 2022. 

Melansir admisi.ipb.ac.id, hanya ada persyaratan, jadwal dari 5 jalur saja yang tercantum. Untuk SMMPTN Barat 2022, belum diumumkan secara resmi melalui website SMMPTN Barat.

Baca juga: Cara Daftar KIP Kuliah SNMPTN dan SBMPTN bagi Calon Mahasiswa

Jalur reguler mandiri IPB University

1. Ujian Tulis Mandiri Berbasis Komputer (UTM-BK)

Persyaratan 

  • Peserta adalah lulusan SMA/MA/SMK Tahun 2020, 2021, atau 2022.
  • Peserta untuk jalur ujian tulis online berasal dari SMA/MA (IPA) /SMK
  • Peserta untuk jalur skor UTBK berasal dari SMA/MA/SMK berbagai jurusan namun harus memiliki skor UTBK Saintek Tahun 2022.
  • Peserta harus sehat jasmani dan rohani.
  • Pendaftaran dilakukan melalui laman pendaftaran.admisi.ipb.ac.id
  • Peserta UTM-BK harus memilih 1 atau 2 program studi yang ditawarkan.
  • Peserta diperkenankan memilih pilihan ketiga yaitu pilihan IPB di mana apabila peserta tidak diterima di pilihan 1 dan pilihan 2 maka bersedia dipilihkan oleh IPB selama nilainya memenuhi persyaratan.
  • Peserta UTMBK kelas internasional wajib mengikuti tes UTMBK dalam bahasa Inggris. 
  • Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 500.000 (ujian online) dan Rp 300.000 (Skor UTBK Saintek)
  • Siswa membayar biaya pendaftaran pada bank BNI, BSI, BRI, BTN, Mandiri, BJB, BJB Syariah, atau Mega Syariah. Tata cara pembayaran dapat dilihat pada https://admisi.ipb.ac.id/tatacarabayar/
  • Uang pendaftaran yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali.
  • Calon mahasiswa baru dianggap resmi sebagai mahasiswa baru jika sudah melakukan registrasi online dan melakukan pembayaran biaya UKT

Baca juga: 10 Kampus Swasta Buka Beasiswa 2022, Bebas Uang Kuliah hingga 100 Persen

Jurusan SMK

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+