Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fresh Graduate Ingin Kerja Jadi Bartender Profesional? Ini 5 Tipsnya

Kompas.com - 30/12/2021, 17:30 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Berkarier di industri makanan dan minuman menjadi salah satu pilihan para lulusan baru. Salah satunya meracik minuman yang biasa dikenal dengan istilah bartending dan mixology. 

Profesi bartender, cukup menarik banyak orang untuk menekuninya. Bahkan, banyak juga kursus bartender dan di luar negeri juga ada pelajaran khusus bagi bartender.

Cakupan dunia kerja ini umum ditemukan pada restoran dan bar di kota-kota besar.

Secara umum, bartender adalah seseorang yang memiliki keahlian dalam pembuatan resep minuman. Pekerjaannya juga mencakup berbagai aspek, mulai dari tahap persiapan hingga penyajian minuman kepada pelanggan.

Baca juga: Indofood CBP Buka Lowongan Kerja Lulusan SMA/SMK, D3 dan S1

Berkecimpung di dunia bartending merupakan impian banyak orang.

Namun, kamu tidak boleh sepele karena industri ini membutuhkan keseriusan dan ketelatenan tingkat tinggi. Bahkan, tak sedikit restoran yang mewajibkan pekerjanya untuk memperoleh jenjang pendidikan tinggi.

Apa kamu salah satunya? Simak kelima tips dunia kerja bartender yang dirangkum dari Batam Tourism Polytechnic.

1. Etika yang baik

Etika yang baik memang dibutuhkan dalam segala lini pekerjaan. Namun, aspek etika ini menjadi semakin krusial mengingat bidang pekerjaan bartender yang menuntutnya untuk dapat berinteraksi langsung dengan para pelanggan.

Sopan santun dan keterampilan komunikasi yang mumpuni menjadi bekal yang harus dikembangkan, bahkan sejak duduk di bangku perkuliahan. Kamu perlu melatih kemampuan komunikasi dengan orang baru dan selalu bersikap ramah. Perhatikan pula gestur tubuh dan pastikan kamu tidak pandang bulu dalam memberikan pelayanan terbaikmu.

Baca juga: Wings Group Buka 12 Lowongan Kerja untuk Lulusan D3-S1

2. Wajib berpenampilan rapi dan menarik

Layaknya seorang chef yang tampil di hadapan pelanggan, kamu pun dituntut untuk memiliki penampilan yang rapi dan enak dipandang. Misalnya saja, perhatikan kelengkapan atribut pekerjaan dan pastikan rambut tertata rapi. Tidak jarang, para bartender juga menggunakan parfum untuk menunjang penampilannya di hadapan pengunjung.

Dengan kehadiran fisik yang lebih mendukung, pengunjung akan memperoleh kesan yang baik dan merasa lebih nyaman. Hal ini pun akan berpengaruh pada tingkat keberhasilan dan kemajuan bar. Jadi, mulai perhatikan tampilanmu mulai sekarang. 

3. Punya stamina dan fisik yang kuat

Bekerja di bar menawarkan dinamika tersendiri karena kedatangan dan ramai tidaknya pengunjung belum dapat dipastikan setiap harinya. Meski begitu, kamu wajib meningkatkan stamina dan kekuatan fisik agar tidak kewalahan saat menghadapi peak hour.

Aspek ketangkasan juga menjadi salah satu poin yang wajib kamu perhatikan. Saat membuat koktail yang berbeda-beda misalnya, kamu dituntut untuk dapat membersihkan peralatan dengan cepat dan rapi.

Baca juga: 5 Beasiswa S1 yang Buka Januari 2022, Kuliah Gratis dan Tunjangan

4. Selalu upgrade kemampuan bartending

Hard skill atau kemampuan yang melekat dengan seni meracik minuman juga perlu diasah dan dikembangkan dari waktu ke waktu. Jangan cepat merasa puas, terus belajar, dan tingkatkan pengetahuan dan keahlianmu.

Dalam praktiknya, bartender bisa saja diminta mengkreasikan minuman sesuai permintaan tamu. Karena itu, kamu perlu betul-betul mengenali cita rasa dari berbagai jenis bahan untuk menghasilkan hidangan yang nikmat dan sesuai selera.

Para bartender juga biasa menampilkan atraksi sederhana untuk menghibur pelanggannya. Salah satu yang cukup populer ialah atraksi melempar botol atau juggling. Jadi, pastikan kamu mempelajari beragam teknik yang ada. 

5. Kemampuan bekerja di bawah tekanan

Dunia kerja bartender yang cukup dinamis mewajibkanmu untuk dapat tetap berlaku profesional. Tugas dan tanggung jawab bartender memang harus diselesaikan dalam waktu yang terbatas. Jadi, pastikan pula kamu memiliki pengelolaan dan manajemen diri yang baik.. 

Baca juga: Dosen IPB: Kebutuhan Ahli Serangga Makin Tinggi, Ini Prospek Kerjanya

Itu dia beberapa tips dunia kerja bartender yang perlu kamu pahami dan kuasai sebelum berkecimpung sebagai pekerja profesional. Dengan pengetahuan dan keterampilan pendukung yang terus diasah, kamu akan dapat menjadi seorang bartender yang sukses di bidangnya.

Tertarik dengan dunia Food and Beverage dan ingin berkarier di restoran profesional? Menempuh pendidikan tinggi di bidang pariwisata merupakan salah satu pilihan tepat yang dapat membentukmu menjadi SDM yang unggul dan kompeten.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com