Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Cara Mengajarkan Anak Berbahasa Daerah

Kompas.com - 27/07/2021, 09:04 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

Tentu ini menjadi langkah baik untuk menyempurnakan budaya berbahasa daerah. Upaya-upaya inilah yang akan menyumbang kelestarian literasi bahasa daerah. Orangtua dapat melibatkan anak untuk turut meliterasikan bahasa, hal kecil ini akan menjadi upaya terjaganya keotentikan peradaban nusantara.

Baca juga: 7 Museum Batak di Indonesia, Mana yang Ingin Kamu Kunjungi?

Selain upaya di dalam keluarga, ada dua alternatif yang dapat dilakukan di dalam lingkungan masyarakat untuk turut melestarikan bahasa daerah;

Pertama, membangun komunitas. Masih jarang komunitas yang menyentuh ruang bahasa daerah. Minimnya penutur (native speaker) sebaiknya menjadi solusi untuk membangun generasi-generasi penutur bahasa daerah dengan menciptakan komunitas yang memang konsisten dalam melestarikan bahasa daerah tersebut.

Komunitas ini pun dapat memanfaatkan ruang digital sebagai ruang eksplorasi misalnya dengan menciptakan konten-konten berbahasa daerah atau membuat video atau film yang khusus untuk kelestarian bahasa daerah.

Kedua, membuat perayaan bahasa daerah. Bahasa sebagai budaya adalah peradaban. Hal ini dilakukan untuk dapat mencegah punahnya kekayaan bahasa yang dimiliki bangsa Indonesia.

Perayaan bahasa dapat dilakukan dengan beragam kegiatan-kegiatan yang memiliki unsur bahasa itu sendiri. Perayaan bahasa inilah yang akan menyumbang keaslian bahasa tetap lestari dan terjaga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com